KASUS Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menunjukan tren peningkatan. Berdasarkan data Satgas Covid-19 Kalteng, pada 20 Juli 2022 ditemukan 19 kasus dan pada 21 Juli 2022 naik 37 kasus.
Untuk langkah antisipasi, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palangka Raya sebagai rumah sakit rujukan Covid-19 utama kembali bersiaga untuk menerima pasien Covid-19.
"Kami tetap menyiagakan seluruh pelayanan Poli Covid-19 selama 24 jam penuh, yang didukung dengan fasilitas rawat inap berupa ruang isolasi dengan daya tampung 5 tempat tidur," ujar Humas RSUD Kota Palangka Raya, dr Hendra Panguntaun, Jumat (22/7).
Diakuinya, walaupan ada tren peningkatakan kasus, tapi dalam dua minggu terakhir ini pihaknya belum menangani satupun kasus konfirmasi positif Covid-19, baik yang menjalani perawatan di rumah sakit maupun isolasi mandiri. Kebanyakan melakukan isolasi mandiri.
"Sementara ini untuk penanganan peningkatan kasus Covid-19 masih ditangani pihak rumah sakit lainnya yang ada di Kota Palangka Raya," ungkap Hendra.
Saat ini, kata Hendra, tenaga kesehatan (Nakes), obat-obatan dan oksigen di RSUD Palangka Raya masih memadai. Jadi ketika ada kasus baru, RSUD sudah siap. "Tapi kita berharap agar angka kasus Covid-19 ini tidak semakin meningkat," tukasnya. (OL-15)