Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KALIMANTAN Tengah (Kalteng) mendapat penghargaan Empowerment of Algriculture & Food Self-Sufficiency dalam Program Lumbung Pangan Nasional pada ajang Indonesia Kita Awards 2025 yang digagas oleh Garuda TV. Adapun, Kalteng menjadi Proyek Strategis Nasional (PSN) dalam menciptakan dan mengembangkan food estate dari padi, jagung, hingga singkong.
Program Lumbung Pangan Nasional Kalteng ini telah meningkatkan produksi padi sebesar 15% dan jagung 20% pada 2025, menjadikan Kalteng penyumbang pangan nasional yang berdaya saing.
Dengan lahan food estate seluas 30.000 hektare (ha) di Kapuas dan Pulang Pisau, Kalteng juga terapkan teknologi pertanian modern dan pelatihan petani untuk keberlanjutan.
Gubernur Kalteng Agustiar Sabran mengapresiasi dan berterima kasih telah menjadikan Kalteng sebagai Empowerment of Algriculture & Food Self-Sufficiency dalam Program Lumbung Pangan Nasional. Menurutnya, ini buah kerja keras dari seluruh masyarakat Kalteng, khususnya para petani.
"Apa yang kami terima kami dedikasikan untuk masyarakat Kalimantan Tengah. Ini kami anggap sebagai penyemangat kami, untuk memotivasi dan inovasi untuk berkarya lagi di dalam pertanian,” kata Agustiar, melalui keterangannya, Rabu (12/11).
“Alhamdullilah Kalteng ditunjuk Pemerintah Pusat menjadi PSN. Terima kasih untuk masyarakat kami, hidup para petani,” tambahnya.
Penghargaan ini melengkapi prestasi Kalteng, seperti Penghargaan Inovasi Publik 2025 dan pertumbuhan ekonomi 4,5%. Program ini ciptakan 4.000 lapangan kerja dan dorong ekspor singkong ke Asia.
Sebelumnya, Agustiar memperoleh sejumlah penghargaan, seperti pada ajang Inovasi Membangun Negeri, penghargaan Innovation Public Service: Inovasi sektor ekonomi & UMKM.
Inovasi yang diakui secara nasional tersebut adalah program Huma Betang Night, yang memberikan dampak positif untuk usaha mikro, kecil, menengah (UMKM) di Bumi Tambun Bungai.
Lalu, Agustiar mendapat beberapa penghargaan Pemimpin Daerah Award (PDA) iNews 2025. Kemudian, Agustiar juga mendapat penghargaan Apresiasi Daerah Peduli Layanan Kesehatan dan Pemenuhan Gizi Anak 2025. (E-4)
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40 Ribu Ton untuk Perkuat Produksi Pupuk NPK
Peneliti ciptakan alat 'Stomata In-Sight' untuk mengamati pori-pori daun saat bernapas. Teknologi ini diharapkan mampu menciptakan tanaman yang lebih hemat air.
PEMERINTAH Kabupaten Pati secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) hibah tanah seluas 5,2 hektare kepada Perum Bulog.
Keberhasilan program MBG sangat ditentukan sinergi lintas sektor, mulai dari pemerintah, dunia usaha, legislatif, hingga akademisi.
Pemkab Sumedang membantu penyediaan alat dan mesin pertanian (alsintan), benih dan perbaikan irigasi.
Studi terbaru mengungkap fenomena sinkronisasi krisis air global akibat siklus El Niño-La Niña. Bagaimana dampaknya terhadap ketersediaan pangan dunia?
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved