Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
KERUGIAN akibat bencana di Kota Sukabumi, Jawa Barat, selama periode Januari-Mei 2022 mencapai lebih kurang Rp6,4 miliar. Kerugian terbesar disumbangkan bencana banjir yang mencapai Rp4,9 miliar.
Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi, Zulkarnain Barhami, mengatakan nilai kerugian berasal dari 68 kali bencana selama lima bulan terakhir. Mayoritas kebencanaan merupakan bencana hidrometeorologi.
"Hasil rekapitulasi, kerugian bencana dari 68 kali bencana di Kota Sukabumi selama lima bulan mencapai Rp6.427.970.000," kata Zulkarnain, Kamis (16/6).
Rincian nilai kerugian bencana terdiri dari angin topan sebesar Rp16 juta, banjir sebesar Rp4.966.220.000, cuaca ekstrem sebesar Rp201.500.000, gempa Rp7 juta, kebakaran permukiman sebesar Rp350 juta, kebakaran transportasi sebesar Rp70 juta, dan tanah longsor sebesar Rp817.250.000.
"Kerugian banjir memang paling besar. Terutama saat terjadi banjir luapan yang merendam di Kelurahan Jayaraksa Kecamatan Baros beberapa waktu lalu. Banyak bangunan rumah dan infrastruktur yang rusak sehingga menimbulkan kerugian cukup besar," sebut Zulkarnain.
Bencana paling banyak terjadi pada Februari. Jumlahnya sebanyak 35 kali terdiri dari banjir sebanyak 22 kali, cuaca ekstrem 3 kali, dan tanah longsor sebanyak 10 kali. Selanjutnya pada Januari sebanyak 13 kali terdiri dari cuaca ekstrem sebanyak 5 kali, gempa bumi 1 kali, kebakaran permukiman 3 kali, kebakaran transportasi 1 kali, dan tanah longsor 3 kali.
Sementara pada Mei sebanyak 11 kali terdiri dari angin topan 2 kali, cuaca ekstrem 2 kali, kebakaran permukiman 2 kali, dan tanah longsor sebanyak 5 kali. Pada Maret sebanyak 5 kali terdiri dari gempa bumi sebanyak 2 kali, kebakaran permukiman 2 kali, dan tanah longsor 1 kali. Sedangkan pada April tercatat sebanyak 4 kali bencana terdiri dari cuaca ekstrem sebanyak 1 kali, kebakaran permukiman 2 kali, dan tanah longsor 1 kali. (OL-15)
BENCANA banjir di Kabupaten Karawang meluas secara signifikan.
PEMERINTAH Kota (Pemkot) Tangerang menyalurkan sebanyak 2.720 nasi bungkus kepada masyarakat di sejumlah wilayah yang terdampak banjir, Kamis (22/1).
Pengendara Sepeda Motor Dialihkan Masuk Jalan Tol Dampak Banjir di Cengkareng
FENOMENA banjir di atas Flyover Pesing, Jakarta Barat, memicu tanda tanya besar di kalangan pengguna jalan. Dengan elevasi tinggi seharusnya air hujan dapat mengalir ke saluran bawah.
Banjir flyover pesing di tengah memburuknya kondisi banjir Jakarta menjadi ancaman serius bagi keselamatan pengendara, terutama bagi pemotor yang kerap melintas di jalur tersebut.
Sementara itu, dampak cuaca ekstrem juga dirasakan di Kabupaten Manggarai Barat. Banjir dilaporkan merendam sekitar 10 hektare sawah.
MENYUSUL potensi cuaca ekstrem dan banjir Bekasi yang berisiko mengganggu keamanan dan keselamatan warga sekolah, siswa ditetapkan untuk lakukan pembelajaran daring.
BENCANA hidrometeorologi kembali melanda Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Sebanyak 31 desa yang tersebar di 13 kecamatan dilaporkan terdampak banjir Bekasi dan tanah longsor.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi terus meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana hidrometeorologi yang melanda sejumlah wilayah.
OMC menjadi salah satu langkah mitigasi nonstruktural Pemprov DKI untuk mengurangi potensi hujan ekstrem yang dapat memicu banjir dan genangan, terutama di wilayah padat dan rawan.
BMKG memberikan peringatan dini cuaca berupa potensi cuaca ekstrem hingga akhir Januari 2026 mendatang. Dalam prakiraan cuaca BMKG dijabarkan analisis mengenai pemicu cuaca ekstrem.
BMKG mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem yang diprediksi akan berlangsung selama sepekan ke depan, mulai 22 hingga 28 Januari 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved