Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPOLISIAN Resor Klaten, Jawa Tengah, kembali menggelar vaksinasi di
Alun-alun Klaten, Senin (11/4) sore. Kegiatan vaksinasi dengan metode
jemput bola itu dilaksanakan untuk percepatan vaksinasi di Kabupaten
Klaten.
"Kegiatan vaksinasi di tempat ngabuburit masyarakat ini dilaksanakan
dalam upaya percepatan vaksinasi. Alhamdulillah warga dengan sangat
antusias datang ke galeri untuk ikut vaksinasi," kata Kapolres Klaten
Ajun Komisaris Besar Eko Prasetyo.
Untuk percepatan vaksinasi di Bulan Suci Ramadan 1443 H, Polres Klaten
juga menggelar vaksinasi malam hari, seperti di Alun-alun Klaten, Sabtu
(9/4) malam, dengan capaian 300 orang yang mendapatkan suntik vaksin
covid-19.
Selain itu, dalam kegiatan tarawih keliling Kapolres Klaten juga
disertai dengan kegiatan vaksinasi yang diadakan di lingkungan masjid
setempat. Vaksinasi untuk warga masyarakat sekitar dilaksanakan seusai
salat tarawih.
Kegiatan vaksinasi dalam momen ngabuburit Ramadan 1443 H bertujuan meningkatkan capaian vaksinasi di Kabupaten Klaten. Kegiatan yang dikawal langsung Kapolres Eko Prasetyo itu menyasar masyarakat umum.
Tempat alun-alun dipilih dijadikan galeri lokasi vaksinasi di momen
ngabuburit, karena lokasinya sangat strategis dan merupakan pusat
aktivitas masyarakat. Terbukti, metode jemput bola ini banyak yang
tertatik untuk ikut vaksinasi.
"Dalam kegiatan vaksinasi yang digelar selama satu jam, yakni mulai
pukul 16.00-17.00 WIB, warga yang mendapat suntik vaksin covid-19, baik
dosis pertama, kedua, dan ketiga (booster) total sebanyak 130 orang," ungkap Eko.
Selama bulan suci Ramadan 1443 H, kegiatan vaksinasi di momen ngabuburit maupun malam hari atau seusai tarawih keliling Kapolres Klaten akan terus dilaksanakan. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan capaian vaksinasi di Kabupaten Klaten.
Menurut Eko Prasetyo, capaian vaksinasi di Klaten sampai hari ini untuk
dosis pertama 97,02%, dosis kedua 87,74%, dan dosis ketiga atau booster
16,49%. Capaian vaksinasi booster meningkat, karena kemarin capaiannya
baru 15.02%.
"Vaksinasi booster ditargetkan 30% capaiannya sampai akhir April
2022. Untuk itu, kita bersama Dinas Kesehatan dan Kodim 0723 Klaten akan terus mengupayakan pencapaian target vaksinasi dosis ketiga itu," tandasnya. (N-2)
Sanggar memiliki peran strategis sebagai mitra pemerintah dalam pelestarian dan pengembangan seni budaya.
Program Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXXII/2026 dilaksanakan di Desa Mlese, Kecamatan Cawas, Klaten. Kegiatan KBMKB dibuka oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo.
Harga cabai rawit dan telur di Pasar Gedhe Klaten turun hari ini 13 Januari 2026. Cek daftar lengkap harga sembako terbaru jelang Ramadan.
Harga sejumlah komoditas pangan di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, terpantau mulai stabil dan cenderung menurun, paling signifikan terjadi pada komoditas cabai dan telur ayam.
Penerima pupuk bersubsidi pada titik serah (PPTS) Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menandatangani surat perjanjian jual beli (SPJB) pupuk bersubsidi tahun 2026.
Situasi arus lalu lintas dan mobilitas masyarakat di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, terpantau tertib, aman, dan kondusif selama liburan Natal dan Tahun Baru.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved