Headline

Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.

Fokus

Pasukan Putih menyasar pasien dengan ketergantungan berat

Pemerintah Mempermudah Warga yang hendak Bekerja di Luar Negeri

Bayu Anggoro
16/9/2021 17:35
Pemerintah Mempermudah Warga yang hendak Bekerja di Luar Negeri
Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani saat menandatangani kerja sama dengan berbagai lembaga pendidikan(MI/BAYU ANGGORO)

PEMERINTAH meyakini peluang masyarakat untuk bekerja di luar negeri tetap terbuka lebar meski saat ini masih pandemi virus korona. Selain terdapat banyak negara yang menerima kedatangan pekerja migran, pemerintah pun akan memfasilitasi keberangkatan mereka,  termasuk dengan memberi bantuan modal.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia
(BP2MI) Benny Rhamdani saat menandatangani kerja sama dengan berbagai
lembaga pendidikan, di Bandung, Jawa Barat, Kamis (16/9).

Dia menjelaskan, peluang warga Indonesia bekerja di luar negeri masih terbuka lebar.

Menurut Benny, terdapat ada 56 negara yang membuka peluang penempatan
bagi warga Indonesia. Negara-negara itu di luar Taiwan dan Korea Selatan karena masih menerapkan pembatasan sosial akibat pandemi ini.

"Tapi jika kondisi normal, pandemi berakhir, setiap tahun kita
menempatkan 207 ribu pekerja kita ke negara penempatan untuk
berbagai sektor," katanya.

Tak hanya itu, menurut Benny, negara siap memberikan bantuan modal bagi calon pekerja migran.

"Kita ingin meyakinkan kepada anak-anak bangsa, harus ditangkap sebagai
peluang dan tidak boleh lagi berpikir seolah-olah kalau kita ingin
bekerja ke luar negeri, mereka akan menemukan hambatan dan kesulitan,"
ucapnya.

Selain itu, Benny mengatakan penempatan ke luar negeri juga menjawab masalah pengangguran di Indonesia yang saat ini jumlahnya terbilang tinggi.

"Di satu sisi karena pandemi ya masalah dalam negeri memunculkan angka
pengangguran yang sangat tinggi. Di sisi lain ada peluang besar,"
katanya seraya berharap penempatan ini bisa dijadikan solusi agar tidak
terjadi penambahan angka pengangguran di dalam negeri.

Benny pun memastikan penempatan pekerja di luar negeri akan dilakukan
dengan tata kelola yang baik. Selama ini masyarakat kerap kerap berpikir adanya kendala untuk bekerja di luar negeri, terutama terkait persoalan biaya.

Menurut dia, untuk masalah ini pemerintah berkomitmen membantu
masyarakat yang mau bekerja ke luar negeri. "Negara akan memfasilitasi
bahkan modal bekerja disiapkan oleh negara. Jadi tidak boleh ada lagi untuk mewujudkan mimpi mereka harus pinjam. Apalagi karena tidak memiliki uang untuk modal bekerja, terpaksa mereka meminjam ke rentenir," ujarnya.

Selain biaya, pihaknya pun memastikan akan mempermudah pengurusan
dokumen-dokumen calon pekerja migran. "Itu tidak boleh terjadi lagi.
Negara akan fasilitasi dan memberikan kemudahan anak-anak bangsa untuk
menangkap peluang kerja di luar negeri."

Di sisi lain, selain persolan biaya, masalah keterampilan hingga bahasa juga dianggap menjadi kendala. Untuk mengatasi itu, pihkanya berkolaborasi dengan lembaga pendidikan.

Saat ini terdapat enam yayasan dan lima perguruan tinggi yang telah
bekerja sama untuk memberikan pelatihan kepada calon pekerja migran.
"Mereka harus mendapatkan pelatihan, keterampilan."

Dengan begitu, dia optimistis pekerja migran Indonesia akan memiliki
keunggulan dibanding tenaga kerja dari negara lain. "Akhirnya mereka
memiliki keahlian, keterampilan, dan kemampuan berbahasa cukup kuat.
Tidak boleh kalah dengan pekerja Filipina," tegas Benny. (N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : NUSANTARA
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik