Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Kondisi Pandemi Membaik, Pemkot Palembang Kejar Tingkatkan PAD

Dwi Apriani
13/9/2021 15:05
Kondisi Pandemi Membaik, Pemkot Palembang Kejar Tingkatkan PAD
Sekda Kota Palembang Ratu Dewa,(MI/Dwi Apriani)

PANDEMI yang berlangsung hampir dua tahun ini membuat beragam sektor terdampak, termasuk sektor pendapatan daerah. Untuk itu, Pemerintah Kota Palembang akan memaksimalkan berbagai upaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Apalagi status Kota Palembang yakni zona kuning, membuat Pemkot Palembang optimistis dengan menargetkan di tahun 2021 Pendapatan Asli Daerah naik.

''Memang tahun ini, PAD kota terus mengalami revisi target. Persentase mengalami penurunan mencapai 1,56 persen tahun ini dari target awal,'' kata Sekretaris Daerah Kota Palembang, Ratu Dewa, Senin (13/9).

Kondisi ini memaksa Pemkot merevisi target tiga kali. Mulai dari Rp1,5 triliun, turun jadi Rp1,2 triliun, dan kini menjadi Rp824 miliar.

''Kondisi pandemi, memaksa kita melakukan penyesuaian anggaran. Termasuk merevisi target pendapatan asli daerah. Tetapi Pemerintah Kota Palembang tetap optimalisasi dengan PAD menurun,'' ungkap Ratu Dewa.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Kepala Badan Pengelolaan Pajak Daerah (BPPD) untuk membuat tim tersendiri, supaya PAD di Kota Palembang meningkat kembali dari sembilan pajak yang kelola oleh BPPD.

''Kita target akhir Desember, PAD di Kota Palembang akan meningkat kembali,'' pungkasnya. (DW/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya