Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Amil Zakat Nasional (Baznas) RI melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan rumah sehat Baznas (RSB) Palembang. Ini merupakan bentuk komitmen Baznas dalam menghadirkan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat miskin, agar terpenuhi hak mereka atas kesehatan.
RSB Kota Palembang ini merupakan RSB pertama yang berada di Provinsi Sumatera Selatan. Hingga kini, terdapat 38 Rumah Sehat Baznas yang telah berdiri dan sedang proses pembangunan, dua diantaranya merupakan layanan kesehatan bergerak berupa kapal di daerah kepulauan Talaud dan Sangihe Sulawesi Utara.
Pimpinan Baznas RI Bidang Transformasi Digital Nasional, Nadratuzzaman Hosen mengatakan, RSB Kota Palembang ini akan dibangun di atas tanah seluas 2378 meter² yang mana di dalamnya akan melayani poli umum, poli gigi, poli ibu dan anak (KIA), IGD laboratorium, farmasi serta layanan antar jemput pasien.
“Dengan lahan yang luas ini, kami juga berharap RSB di Palembang ini bisa memberikan layanan rawat inap juga, karena kan banyak masyarakat kita juga yang berobat ini adalah lansia,” kata Prof Nadra di Palembang.
Selain memberikan pelayanan kesehatan, Prof Nadra juga berharap bekerja sama dengan Baznas Kota dan pemerintah daerah untuk terus aktif dalam menggalakkan program pemerintah terutama masalah stunting dan pencegahan penyakit menular TBC.
“Jadi nanti para nakes di sini bisa melakukan penyuluhan kesehatan tentang pencegahan stunting, penyuluhan gizi seimbang, dan pencegahan TBC,” kata dia.
Menurutnya langkah ini penting sebagai ikhtiar bersama antara Baznas, masyarakat dan tenaga kesehatan untuk mewujudkan indonesia sehat, Indonesia emas. Karena itu penting melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang stunting dan langkah-langkah pencegahan penularan TBC.
Dalam kesempatan tersebut, Walikota Palembang yang diwakili oleh Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat M. Ichsanul Akmal, menyampaikan rasa syukur dan termin kasih kepada Baznas yang selama ini selalu berada di tengah-tengah masyarakat untuk membantu dan melayani mereka.
“Kami atas nama pemerintah Kota Palembang mengucapkan terima kasih. Kami harap pembangunan RSB ini bukan yang pertama dan terakhir tapi justru yang akan mencetak RSB-RSB lainnya di seluruh kecamatan di Palembang, sehingga bisa lebih menjangkau masyarakat yang rumahnya jauh dari fasilitas kesehatan milik pemerintah kota Palembang,” kata dia.
Sementara itu, Ketua Baznas Kota Palembang Kiagus M. Ridwan Nawawi mengatakan, pembangunan RSB ini merupakan hasil kerja sama Baznas RI, Baznas Kota Palembang dan Pemerintah Kota Palembang serta H. Junaidi Sofa yang telah penghibah lahannya untuk kepentingan umat. Karenanya, ia juga menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan mendukung pembangunan RSB Kota Palembang ini.
“Kami ucapkan terima kasih atas kontribusi positifnya untuk pembangunan Rumah Sehat Baznas Kota Palembang ini,” kata Ridwan.
Menurutnya, pembangunan RSB ini tidak lepas dari peran ZIS (zakat, infak, dan sodakoh) yang telah dipercayakan oleh masyarakat kota Palembang kepada Baznas, sehingga pada hari ini dapat dilaksanakan peletakan batu pertama pembangunan RSB.
“RSB Kota Palembang ini juga RSB pertama yang berada di Provinsi Sumatera Selatan, semoga kedepan akan semakin bertambah sebaran RSB di Provinsi Sumatera Selatan,” tambah dia. (H-2)
Pembangunan RSB ini merupakan bagian dari komitmen Baznas dalam meningkatkan kesejahteraan umat khususnya di bidang kesehatan.
Baznas akan terus memperluas jangkauan layanan kesehatan melalui jaringan Rumah Sehat yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia.
Sepanjang tahun 2024, tercatat 248.331 penerima manfaat telah dilayani oleh RSB BAZNAS.
RSB hadir untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, di antaranya pemberian vitamin, penyuluhan kesehatan, pendampingan, skrining kesehatan, khitanan massal, hingga operasi katarak.
BAZNAS RI bersama Alfamart dan Alfamidi meresmikan Rumah Sehat BAZNAS (RSB) di Jakarta pada 25 Maret 2025.
Soundrenalin 2025 resmi mendarat di Palembang dan menghadirkan deretan musisi lintas genre yang memanaskan dua venue sekaligus, CGC One Citra Grand City dan Pinewoods Restaurant & Park.
POLRES Asahan menangkap dua pelaku yang terlibat jaringan sabu ke Palembang di Dusun II, Desa Bangun Sari, Kecamatan Silo Laut, Minggu (9/11).
Kreativesia bukan sekadar kompetisi, melainkan wadah ekspresi dan kolaborasi.
Kreativesia tahun ini akan berlangsung di Kota Palembang, Sumatera Selatan, pada 14–18 Oktober 2025.
PT PLN akan menggelar perhelatan lari bertaraf nasional dengan tajuk PLN Mobile Color Run 2025 di Palembang, Sumatra Selatan, pada 24-25 Mei 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved