Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBANYAK 28 ton kedelai kembali diturunkan kepada produsen tempe tahu melalui Operasi Pasar Kedelai di Kabupaten Pekalongan. Operasi Pasar Kedelai dilaksanakan sebagai upaya stabilisasi harga kedelai yang sempat melambung.
"Jika harga kedelai tidak kunjung stabil, kami mengkhawatirkan nasib para produsen tempe tahu ke depannya akan seperti apa," tutur Ketua Kopti Kabupaten Pekalongan Rohmah Nawawi.
Harga kedelai dalam Operasi Pasar Kedelai senilai Rp8.500 per kilogram. Sebelumnya harga kedelai di pasar mencapai Rp9.500 per kilogram.
Baca juga: Selama Jateng di Rumah Saja, PSDK UMP Sediakan 2.100 Porsi Makan
Puskopti (Pusat Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia) bersama Gakoptindo (Gabungan Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia), Primkopti (Primer Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia), didukung Kementerian Pertanian dan Asosiasi Importir Kedelai Indonesia (Akindo) menggelar Operasi Pasar Kedelai di Jawa guna menstabilkan harga. Operasi Pasar dinilai cukup efektif membantu para pelaku usaha berbahan dasar kedelai.
Rohmah berharap Operasi Pasar Kedelai ini terus digalakkan hingga harga kedelai kembali ramah bagi para produsen. Operasi Pasar Kedelai ini adalah yang kedua kali diselenggarakan. Sebelumnya, unit Kopti Kabupaten Pekalongan telah menurunkan 9 ton kedelai pada Operasi Pasar pertama.
"Karena banyak produsen tempe tahu yang belum dapat, jadi kami turunkan lagi 28 ton pada Operasi Pasar Kedelai kedua agar dapat menjangkau lebih luas lagi", imbuh Rohmah. (RO/OL-1)
Permintaan modifikasi cuaca tersebut didasari kekhawatiran banjir akan meluas di empat kecamatan di Kota Pekalongan.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) melalui KAI Daop 4 Semarang masih membatalkan belasan perjalanan kereta api pada Senin (19/1).
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta membatalkan 11 perjalanan kereta api yang dijadwalkan berangkat dari Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir pada Senin.
Banjir di Pekalongan mengganggu operasional kereta api. KAI mencatat refund tiket penumpang mencapai Rp3,5 miliar akibat pembatalan perjalanan.
Pasangan pengantin tetap menggelar resepsi meski banjir menggenangi lokasi acara akibat tingginya curah hujan di Pekalongan.
Hingga Minggu (18/1) sore, ribuan penumpang membatalkan tiket perjalanan dari wilayah Daop 4 Semarang, maupun stasiun keberangkatan lainnya akibat banjir Pekalongan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved