Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
CORPORATE Communication PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (PT TWC) meraih penghargaan di bidang Social Media and Corporate Campaign.
Penghargaan tersebut diserahkan dalam acara BUMN Corporate Communications and Sustainability Summit (BCOMSS) di Jakarta, Jumat (29/1) dan diserahkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir kepada Direktur Pemasaran dan Pelayanan PT TWC Hetty Herawati.
Hetty mengatakan, bagi PT TWC, penghargaan ini menjadi semangat baru untuk terus berkarya dengan menyebarkan informasi positif dan optimisme perusahaan di saat pandemi.
Baca juga: Runway Bandara Jenderal Soedirman di Purbalingga Rampung 100%
"Di masa pandemi ini, kami ingin mengajak para pelaku usaha terutama di bidang pariwisata agar tetap semangat dan optimistis," kata Hetty, Senin (1/2) di Yogyakarta.
Ia kemudian mengajak semua komponen kepariwisataan terus berusaha agar pariwisata tetap hidup dan berkembang menyesuaikan dengan kondisi
pandemi.
Hety mencontohkan, salah satu bentuk kampanye yang dihadirkan PT TWC ialah Ready For Safe Tourism. Kampanye yang diadakan pada Juni 2020 lalu itu, ujarnya, mengajak insan pariwisata di Indonesia, khususnya Kota Yogyakarta, untuk tetap optimistis serta menyongsong kebangkitan pariwisata di era new normal.
"Semangat yang kami gaungkan dalam Ready For Safe Tourism ini menjadi bekal penting untuk menyongsong pariwisata di masa new normal. Kita akan tetap jaga semangat ini hingga situasi kembali normal," kata Hetty.
Sebagai langkah lanjut, jelasnya, PT TWC juga terus melakukan optimalisasi digital serta media sosial dalam mengomunikasikan kegiatan perusahaannya.
Melalui kerja tim Corporate Communication (Corcomm) Sekretariat Perusahaan yang handal, ujarnya, pesan-pesan yang ingin disampaikan terhadap warganet melalui media sosial ini bisa terjalin dengan baik.
Pada penyerahan itu, Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan kepercayaan menjadi kunci terpenting dalam komunikasi lingkungan BUMN.
"Saya harus kembali menggarisbawahi kalau bicara communications and sustainability tentu yang terpenting ialah kepercayaan, tidak mungkin
kita bisa berkomunikasi dengan baik kalau kepercayaannya rendah, tidak mungkin kita lakukan sustainability yang baik tapi tidak dipercaya," ujar Erick.
Menurut Erick, sebanyak 60% perusahaan BUMN selalu mendapatkan pemberitaan yang positif dari berbagai media. Bahkan, 80% di antaranya mendapatkan respons positif dari masyarakat.
Erick pun juga mengucapkan rasa terima kasih kepada generasi muda di BUMN yang berhasil menjaga persepsi yang baik kepada publik.
"Persepsi yang bukan pencitraan tapi implementasi yang baik yang langsung dirasakan masyarakat," kata Erick. (OL-1)
Kepala BSKDN Kemendagri Yusharto Huntoyungo menegaskan capaian dan penghargaan inovasi daerah tidak boleh menjadi titik akhir dalam berinovasi.
Kemenangan CitraLand City CPI di level Asia Pacific Region menempatkan proyek ini sejajar dengan pengembangan properti kelas dunia dari negara-negara maju.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Indonesia Rising Stars Award adalah panggung penghargaan bagi organisasi serta individu yang berkontribusi membangun masa depan Indonesia di berbagai sektor.
Asia Property Awards Grand Final tahun ini menghadirkan lebih dari 90 kategori penghargaan untuk merayakan 'Best in Asia'.
Mengawali tahun 2026 dengan prestasi membanggakan, Truntum Cihampelas Bandung berhasil meraih peringkat Top 5 Hotel Terbaik di Bandung versi Tripadvisor
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved