Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Hari Pertama PPKM di Denpasar, TNI Bagi 1500 Masker

Arnoldus Dhae
11/1/2021 11:14
Hari Pertama PPKM di Denpasar, TNI Bagi 1500 Masker
Korem 163/Wira Satya dan Kodim 1611/Badung membagikan masker di hari pertama pelaksanaan PPKM di Denpasar, Senin (11/1/2021).(MI/Arnoldus Dhae)

HARI pertama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Bali, khususnya di Kota Denpasar ditandai dengan pembagian 1500 masker yang dilakukan oleh anggota TNI dan Korem 163/Wira Satya dan Kodim 1611/Badung. Puluhan anggota berpakaian loreng ini tampak berkumpul, lengkap dengan dua seniman bondres.

Rupanya mereka melakukan aksi sosial berbagi masker dan juga bunga kepada pengendara yang melintas di Jalan Surapati tepatnya di depan Lapangan Puputan Badung ini. Kegiatan tersebut mendapat atensi khusus dari Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak. 

Pangdam yang hadir langsung memantau kegiatan Korem, memberikan apresiasi atas inisiatif jajarannya untuk mensosialisasikan protokol kesehatan (prokes) kepada masyarakat dalam mengawali PPKM.

"Kondisi pandemi Covid-19 ini meningkat, sehingga kami mengajak masyarakat untuk tidak abai menerapkan protokol kesehatan. Begitu juga dengan para personel agar tidak jenuh untuk turun melakukan sosialiasasi mengingatkan masyarakat," jelas Pangdam, Senin (11/1).

Pangdam menegaskan dengan berbagi masker sekaligus bunga kepada masyarakat ini menunjukkan bahwa pihak TNI sangat berempati dengan situasi dan kondisi saat ini. 

"Kita harus bersama-sama, karena ini penyakit tidak bisa individu untuk melawannya," tegas Pangdam didampingi Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Candra Wijaya, dan Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Husein Sagaf.

Terkait hari pertama PPKM, Pangdam menjelaskan bahwa masyarakat Bali telah disipilin menjalankan prokes. Kendatipun demikian, masih ditemukan satu hingga dua orang yang belum sadar tentang pentingnya prokes. 

"Secara umum sudah berjalan dengan baik. Namun juga harus ditingkatkan dan terus harus diingatkan," tandasnya.

Sementara itu, Kapenrem 163/Wira Satya Mayor Arm. IB Putu Diana Sukertia menambahkan, kegiatan ini juga melibatkan Kodim  1611/Badung dengan membagikan 1.500 masker yang dibagikan kepada masyarakat yang melintas di depan rumah jabatan Gubernur Bali ini. 

"Tujuan dari kegiatan ini pertama untuk mensosialisasikan kembali protokol kesehatan, dan juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya protokol kesehatan dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini. Apalagi hingga sekarang, angka penularan Covid-19 masih sangat tinggi, sehingga di Bali diterapkan PPKM ini," pungkasnya.

baca juga: Kasus Covid-19 di Babel Naik, Warga Harus Perkuat 3M

Dalam aksi sosial itu, enam remaja putra/putri ditemukan tidak memakai masker. Pangdam pun menegur remaja ini dan mengingatkan mereka tentang pentingnya memakai masker untuk menjaga diri dari paparan Covid-19. Sebab virus tersebut tidak kasat mata sehingga rentan terpapar covid-19. Pangdam kemudian memberikan remaja ini masker. (OL-3)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya