Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

40 ABK Positif Covid-19, Penumpang KM Kelud Dilarang Turun

Yoseph Pencawan
13/4/2020 15:50
40 ABK Positif Covid-19, Penumpang KM Kelud Dilarang Turun
Prajurit TNI AL KRI Barakuda-633 disemprot disinfektan ketika bersandar di Mako Lantamal I Belawan Medan, Sumut, Kamis (2/4).(ANTARA/SEPTIANDA PERDANA)

PARA penumpang KM Kelud tujuan Pelabuhan Belawan diharuskan menjalani protokol kesehatan terlebih dahulu sebelum melanjutkan perjalanan ke daerah tujuan. Langkah ini dilakukan setelah sebelumnya 40 orang kru kapal terkonfirmasi positif tertular Covid-19.

Kapal Motor (KM) Kelud rute Jakarta-Batam-Medan dijadwalkan tiba hari ini, Senin (13/4), pukul 19.00 WIB di Pelabuhan Belawan dengan membawa 56 orang penumpang. Tidak seperti biasa, kali ini para penumpang akan dilarang turun begitu saja setelah kapal bersandar.

"Seluruh ABK dan penumpang tidak dibolehkan langsung meninggalkan kapal," ujar Camat Medan Belawan Ahmad, Senin (13/4).

Sisa ABK dan penumpang terlebih dahulu harus menjalani protokol penanganan Covid-19. Mereka akan menjalani pemeriksaan rapid test di atas kapal, setelah bersandar.

Setelah menjalani rapid test, lanjut Ahmad, mereka baru dibolehkan turun dari kapal. Namun harus menaiki bus khusus yang akan disediakan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumut.

Baca juga: 26 ABK KM Lambelu Positif Covid-19

Mereka yang dinyatakan negatif dalam pemerikaaan rapid test di atas kapal selanjutnya akan dibawa ke Lanud Soewondo untuk dikarantina selama tiga hari. Sementara bagi mereka yang terkonfirmasi positif akan dibawa ke rumah sakit Martha Friska Multatuli Medan untuk perawatan lebih lanjut.

Pihak keluarga yang ingin menjemput juga tidak dibolehkan menemui ABK dan penumpang di Pelabuhan Belawan. Mereka hanya diperkenankan menjemputnya di Lanud Soewondo.

Kepala Cabang Pelni Medan Luthfi Ishar mengungkapkan, penumpang yang akan

tiba di Belawan seluruhnya naik dari pelabuhan Tanjungpriok, Jakarta. Tidak ada yang naik dari Pelabuhan Batuampar, Batam.

Sebelum melanjutkan perjalanan ke Belawan, KM Kelud sempat cukup lama tertahan di Batam karena ternyata banyak dari anak buah kapal (ABK) terindikasi mengidap Covid-19.

"Sebanyak 40 orang kru KM Kelud terindikasi virus korona. Namun mereka sudah diturunkan di Batam untuk dikarantina," terangnya.

Adapun para penumpang yang akan turun di Belawan seluruhnya dinyatakan sehat dalam pemeriksaan di Batam. (A-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik