Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Harga Cabai di Padang Berangsur Turun

Yose Hendra
31/7/2019 21:45
Harga Cabai di Padang Berangsur Turun
Harga cabai mulai turun.(MI/Rendy Ferdiansyah)

Harga cabai di Kota Padang mengalami tren menurun dalam dua hari terakhir. Dari Rp70.000-Rp80.000 per kg kini menjadi Rp65.000-Rp60.000 per kg.

Menurut seorang pedagang cabai merah di Pasar Raya Padang, Eri, tren penurunan harga cabai sudah berlangsung sejak awal minggu ini. Dia mengatakan, turunnya sekitar Rp5.000 hingga Rp20.000 per kg.

"Alhamdulillah dalam dua hari belakangan cabai yang ada di pasar-pasar di Kota Padang harganya berangsur turun Rp5 ribu. Pada hari Senin
(29/7/2019) harga cabai itu Rp65 ribu per kilogramnya dan pada Selasa (30/7/2019) harganya turun kembali menjadi Rp60 ribu per kilo," ujar
Kepala Dinas Pangan Kota Padang, Syahrial Kamat, Rabu (31/7).

Ia mengatakan, penurunan ini tidak terlepas dari stok cabai Sumatera yang meningkat, sehingga agak bisa menutupi kekurangan cabai karena musim kemarau di Jawa. Tren penurunan harga cabai ini diharapkan akan terus berlanjut.

"Beberapa waktu kedepan memang harga cabai diprediksi di atas Rp50 ribu. Sekarang kita hanya bisa berharap dari stok-stok cabai yang berasal dari Sumatera yang belum bisa mencukupi kebutuhan cabai kita di Kota Padang," katanya.

Namun, harga cabai dipastikan akan turun dan kembali normal apabila musim kemarau di Jawa sudah selesai. Sebab, 70% dari kebutuhan Kota Padang ditutupi dari cabai daerah Jawa.

"Memang saat ini masih ada cabai Jawa yang datang. Namun tidak banyak seperti biasanya dan harganya pun cukup tinggi, sehingga mau tidak mau pedagang harus menjual dengan harga yang tinggi pula," pungkasnya. (YH/OL-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya