Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Angin Kencang 86 Kilometer per Jam Landa Kupang, Listrik Padam

Palce Amalo
10/3/2019 11:00
Angin Kencang 86 Kilometer per Jam Landa Kupang, Listrik Padam
(MI/Palce Amalo)

HUJAN disertai angin kencang berkecepatan 86 kilometer per jam menerjang Kota Kupang, Kabupaten Kupang dan Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur, Minggu (10/3) pukul 09.20 Wita.

Angin kencang menumbangkan pohon di pinggir jalan sehingga mengenai jaringan listrik PLN, yang mengakibatkan aliran listrik ke rumah penduduk terputus.

Sesuai laporan BMKG Stasiun El Tari Kupang, kecepatan angin bahkan mencapai 100 kilometer per jam di wilayah Kabupaten Timor Tengah Selatan hingga Timor Tengah Utara.

"Angin kencang disebabkan adanya konsentrasi awan cumulonimbus (Cb) yang cukup banyak di wilayah Kota Kupang, Kabupaten Kupang, dan Rote Ndao," kata Prakirawan BMKG Stasiun El Tari Kupang Wisnu Wardhana kepada Media Indonesia.

 

Baca juga: Pencarian Korban Longsor di Manggarai NTT Dilakukan Secara Manual

 

Sesuai pantauan dari satelit dan radasr cuaca BMKG menurut Wisnu, tutupan awan juga terkosentarasi di Pulau Timor bagian selatan menuju utara, yang berarti potensi angin kencang yang disebabkan awan Cb masih berlangsung 1-2 jam. 

"Angin kencang ini kami menyebutnya Gusty," ujarnya. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya