Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
SEBANYAK 150 bus Pulang Basamo untuk gelombang kedua resmi dilepas. Ratusan bus mudik bareng yang digagas calon presiden terpilih Prabowo Subianto bersama Anggota DPR RI Andre Rosiade itu mengangkut 8.000 warga Minang yang merantau di Jakarta kembali ke kampung halamannya.
"Kami ingin melaporkan, hari ini kami melepas gelombang kedua Pulang Bersamo atau mudik bareng yang di mana beberapa minggu lalu sudah dilepas gelombang pertama, dan gelombang kedua ini kita melepas 150 bus dengan jumlah penumpang kurang lebih sekitar 7.500 hingga 8.000," Ketua Panitia Pulang Basamo 2024, Braditi Moulevey, dalam acara pelepasan bus di Lapang Jantung Sehat, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis, (4/4).
Braditi mengucapkan terima kasih kepada Prabowo yang banyak memberikan bantuan kepada warga Minang, khususnya yang merantau di Jakarta. Berkat kepedulian Prabowo, kata dia, warga Minang yang merantau di Jakarta bisa berkumpul bersama keluarga merayakan Lebaran 2024.
Baca juga : 50 Bus Mudik Gratis Gagasan Prabowo Mulai Antarkan Pemudik
"Dan acara ini kita ucapkan sebesar-besarnya kepada Pak Prabowo Subianto yang telah memberikan bantuan kepada warga Minang, khususnya di Jakarta, Jabodetabek hingga bisa merasakan lebaran di kampung halaman," kata dia.
Dia juga menyampaikan terima kasihnya kepada anggota DPR RI daerah pemilihan (dapil) Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade sebagai inisiator Pulang Basamo.
Bagi Braditi, Andre sosok yang memiliki kepedulian terhadap warga Minang. Tak hanya di dapilnya tapi juga warga Minang yang berada di Jakarta.
Baca juga : Sumbar Uji Coba One Way di Jalur Padang-Bukittinggi
"Dan Pak Andre kita ucapkan yang sebesar-besarnya, beliau begitu besar perhatiannya kepada warga Minang, bukan hanya di dapilnya di Sumatra Barat, tapi juga yang ada di perantauan," kata dia.
Hal senada disampaikan Ketua Umum Dunsanak Prabowo, Reza Ikhwan. Dia menyebut acara Pulang Basamo bisa terlaksana dengan baik berkat kepedulian Prabowo terhadap warga Minang.
"Saya ingin menyampaikan betapa cintanya Pak Prabowo terhadap masyarakat Sumbar," kata dia.
Baca juga : Pemprov Jateng dan Pemkab Kebumen Siapkan Bus untuk Mudik Gratis
Reza menjelaskan kegiatan Pulang Basamo ini sudah digagas sejak 2023. Total warga Minang yang merasakan mudik gratis melalui Pulang Basamo mencapai 15.000 orang.
"Ini total dari tahun 2023 sampai tahun ini ada sekitar 15.000 penumpang yang sudah diberangkatkan oleh Bang Andre Rosiade," katanya.
Sebelumnya, 50 bus Pulang Basamo 2024 sudah lebih dulu diberangkatkan pada gelombang pertama, Rabu, 27 Maret 2024. Puluhan bus itu membawa 2.500 pemudik yang akan pulang ke kampung halamannya di Sumbar.
Pulang Basamo pertama kali digelar pada 2023. Tak menutup kemungkinan, mudik gratis yang digagas Prabowo itu akan kembali digelar pada Lebaran 2025. (Z-8)
Untuk pendaftaran mudik asik bersama BUMN 2024 periode pendaftaran dibuka 1-15 Maret 2024, dengan catatan pendaftaran akan ditutup jika kuota sudah terpenuhi.
Pendaftaran mudik gratis telah dibuka mulai Jumat (15/3) hingga 20 Maret mendatang secara online.
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman melepas para peserta mudik gratis 2024 di Terminal Leuwipanjang, Sabtu (6/4).
Rute Mudik Asyik Bersama Bio Farma 2024 terdiri dari 2 (dua) jalur, yaitu 4 bus melalui rute selatan dengan tujuan akhir Yogyakarta dan 6 bus melalui rute utara tujuan akhir Wonogiri.
Ia berharap program mudik gratis bisa terus digelar setiap Lebaran.
Yang berbeda tahun sebelumnya banyak digunakan bus pariwisata, tahun ini menggunakan bus reguler.
Apakah teror itu terkait dengan penguasa? Apa pula yang seharusnya dilakukan pemerintah agar pers dan rakyat punya jaminan keamanan dan kebebasan?
Presiden Prabowo Gunakan Hak Pilih di Pilkada 2024
Presiden Terpilih, Prabowo Subianto Sapa Masyarakat
Bagaimana dengan kepentingan rakyat yang punya suara berbeda? Siapa saja yang bakal menduduki kursi-kursi menteri atau badan-badan negara yang kian gemuk itu?
Presiden Prabowo Subianto mengumumkan penaikan anggaran dalam rangka meningkatkan gaji guru yang berstatus aparatur sipil negara (ASN), PPPK, dan non-ASN.
Didit Hediprasetyo mengambil inspirasi dari beskap Raden Saleh untuk seragam defile itu.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved