Headline

Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.

Fokus

Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.

Wartawan Balkoters Sammy Wattimena Dapat Penghargaan Jakarta Youth Award 2022

Selamat Saragih
30/10/2022 20:35
Wartawan Balkoters Sammy Wattimena Dapat Penghargaan Jakarta Youth Award 2022
Koordinator Wartawan Balaikota DKI Jakarta, Sammy Edward Watimena, menerima penghargaan Jakarta Youth(dok.ist)

WARTAWAN Harian Terbit, Sammy Edward Wattimena, memperoleh penghargaan 'Jakarta Youth Award 2022' dari Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta. Anugerah itu atas gencarnya sosialisasi Covid-19 lewat pemberitaan media massa sejak 2019 sampai kini.

Sammy wartawan senior di Balai Kota - DPRD DKI itu kepada Media Indonesia, di Jakarta, Minggu (30/10), mengatakan, penghargaan ini berkat kerja sama semua rekan-rekan yang tergabung dalam Unit Koordinatoriat Wartawan Balai Kota-DPRD DKI Jakarta yang kompak, khususnya meliput kasus Covid-19 di wilayah Ibu Kota.

Penghargaan ini diberikan kepada tokoh muda yang dinilai berkontribusi bagi pembangunan di Ibu Kota Jakarta.

Selain karena rajin menyebarluaskan informasi tentang penanganan Covid-19, Sammya juga dinilai berkontribusi besar dengan melakukan berbagai aksi sosial terhadap warga yang tedampak pandemi.

“Bagi kami, penghargaan ini jadi legitimasi tersendiri buat Balkoters DKI, memberi penyemangat untuk menjadikan Jakarta lebih baik dan sejahtera tentunya,” ujar Sammy.

Selain Sammy, ada sembilan nama penerima Jakarta Youth Award 2022 lain yakni Aris Supriyanto (Dirut Perumda Paljaya), Bahrullah Akbar (Komisaris Utama Bank DKI/Tokoh Betawi), Budi Awaludin (Kadis Dukcapil DKI Jakarta), Fery Farhati (Ketua TP PKK DKI Jakarta 2017-2022), Hengky Silatang (Ketua Umum PERTINA DKI Jakarta), Laksda TNI Irvansyah (Ketua Umum PSAWI DKI Jakarta/Panglima Komando Armada III), Mujiyono (Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta), M Akbar Kurniawan (Atlet Berkuda DKI Jakarta), dan Usni Hasanudin (Kaprodi Ilmu Politik UMJ).

“Semoga sumbangsih yang diberikan kesepuluh tokoh ini dapat terus dijaga dan dikembangkan serta menjadi amal bhakti terhadap nusa dan bangsa,” ungkap Rahmatullah.

Saat ini, Koalisi Masyarakat Sipil Untuk Pemuda Jakarta terdiri dari Jakarta Monitoring Netwok (JMN), Himpunan Masyarakat Untuk Kemanusiaan dan Keadilan (Humanika Jakarta), Koalisi Perkotaan Jakarta (Jakarta Urban Coalition), Komunitas Peduli Pendidikan Jakarta (KPP) Jakarta, Masyarakat Pemantau Olahraga Jakarta (MPOJ), Lembaga Pengembangan Peran Serta Masyarakat (LP2SM), Lembaga Pemantau Jakarta (LPJ), Komunitas Reyog Ponorogo (KRP), dan Jakarta Public Service (JPS). (OL-13)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik