TAWURAN antarkelompok remaja terjadi di Jalan Dermaga Raya, Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Selasa (21/6) sekitar pukul 04.00 WIB.
Tawuran itu terekam diunggah akun Instagram @merekamjakarta, pada Rabu (22/6). Tampak remaja terlibat tawuran dengan membawa senjata tajam dan bom molotov.
Kapolsek Duren Sawit Kompol Martsun Marbun mengatakan, jajarannya sudah mengecek ke tempat kejadian perkara tawuran. Para remaja itu diketahui hanya lari-lari sambil mengacungkan senjata tajam untuk membuat konten di media sosial.
Baca juga: 4 Pemerkosa Anak Jalanan di Depok Divonis 8 Tahun Penjara
"Iya, lari-lari saja bikin konten. Warga bilang enggak tahu dari (kelompok) mana yang tawuran. Tiba-tiba mereka lari-lari, enggak tahu lawannya di mana," ujar Marbun, ketika dihubungi di Jakarta, Rabu (22/6).
Marbun mengatakan tidak ada kejadian tersebut. Ia juga membantah remaja tersebut membawa bom molotov seperti yang dinarasikan di media sosial.
"Bom molotov enggak ada. Korban juga enggak ada," kata Marbun. (S-2)