Headline
Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.
Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
SITUS Jakevo yang digunakan untuk pengajuan Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) kemarin sempat 'overload' karena banyaknya warga yang mengakses dalam waktu yang bersamaan. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pada Senin (5/7), situs itu diakses sebanyak 17 juta kali. Hal inilah yang menyebabkan situs sempat eror.
Untuk itu, Anies pun mengeluarkan imbauan agar STRP diajukan oleh perusahaan dan bukan oleh karyawan perorangan.
Baca juga: PPKM Darurat, Masyarakat Mulai Membatasi Perjalanan
"Langkah yang kita lakukan adalah mulai sekarang hanya mengizinkan perusahaan yang mendaftarkan. Tidak individu," kata Anies dalam konferensi pers, Senin (5/7) malam.
Perusahaan diharapkan mendaftarkan para karyawannya secara sekaligus untuk memperoleh STRP. Ia menjamin, bila perusahaan memenuhi syarat, STRP akan diperoleh dalam waktu 5 jam.
"Dengan begitu bisa kerja dengan efisien. Yang registrasi bukan pribadi, tapi perusahaan tempat kerja memasukan daftar pegawainya. Di situ nanti proses verifikasi," tukas Anies.
Sementara itu, ia kembali mengimbau agar karyawan dapat melaporkan perusahaan bilabekerja di sektor di luar kategori esensial dan kritikal tapi tetap diwajibkan masuk kerja.
"Silahkan lapor lewat JAKI. Maka Pemprov DKI bersama polda akan melakukan penindakan. Kita akan menindak tegas kepada perusahaan yang tidak laksanakan PPKM Darurat,* ungkapnya. (OL-6)
Dirlantas Polda Metro Jaya (Kombes. Pol. Sambodo Purnomo Yogo) menuturkan, pemeriksaan STRP siap dilakukan di delapan titik yang diberlakukan kebijakan ganjil-genap di kawasan DKI Jakarta.
Pembaharuan itu dilakukan menyesuaikan dengan perpanjangan PPKM Darurat di Jakarta yang masuk kriteria level 4 sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri.
Tidak hanya mengecek STRP, petugas juga memeriksa identitas pekerja. Hal tersebut dilakukan untuk memastikan data STRP dan identitas pekerja tidak berbeda.
Benni mengatakan peningkatan permohonan STRP terjadi pada Selasa (13/7). Tercatat 67.177 permohonan STRP diajukan.
Hal ini sesuai dengan Instruksi Gubernur Nomor 44 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Pengendalian Mobilitas Penduduk Dalam PPKM Darurat Covid-19.
"Petugas di lapangan akan cermat meneliti dokumen perjalanan yang dibawa oleh calon pengguna KRL."
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved