Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 296.374 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-1 dan H libur Isra Mikraj atau Rabu dan Kamis, 10-11 Maret 2021.
Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru mengungkapkan, angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari beberapa Gerbang Tol (GT) barrier atau utama, yaitu GT Cikupa (arah Barat), GT Ciawi (arah Selatan), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Timur).
"Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini naik 16,72% jika dibandingkan lalin normal," kata Heru dalam keterangannya, Jumat (12/3).
Heru menjelaskan, untuk distribusi lalu lintas meninggalkan Jakarta dari ketiga arah, yakni mayoritas sebanyak 138.843 kendaraan menuju arah Timur dengan 46,85%, lalu 92.157 kendaraan menuju arah Barat dengan 31,09%, dan 65.347 kendaraan menuju arah Selatan (22,06%).
Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol agar mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Seperti memastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, mematuhi protokol kesehatan, menjauhi kerumunan saat berada di Tempat Istirahat dan isi BBM sertasaldo uang elektronik yang cukup.
Adapun rincian distribusi lalin yang dilaporkan Jasa Marga sebagai berikut:
1. Arah Timur
- GT Cikampek Utama 1, dengan jumlah 75.043 kendaraan meninggalkan Jakarta, naik sebesar 31,93% dari lalin normal.
- GT Kalihurip Utama 1, dengan jumlah 64.800 kendaraan meninggalkan Jakarta, naik 26,26% dari lalin normal.
Total kendaraan meninggalkan Jakarta menuju arah Timur adalah sebanyak 138.843 kendaraan, naik sebesar 29,22% dari lalin normal.
2. Arah Barat
Lalin meninggalkan Jakarta menuju arah Barat melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 92.157 kendaraan, naik 3,51% dari lalin normal.
3. Arah Selatan
Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah Selatan/Lokal melalui GT Ciawi 1 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 65.374 kendaraan, naim sebesar 13,79% dari lalin normal. (OL-4)
Arus wisatawan ke Ragunan sudah mulai terlihat sejak hari pertama libur panjang dan bertahan pada tren yang stabil hingga akhir pekan.
ISRA Mikraj merupakan salah satu momentum paling penting dalam sejarah Islam.
WAKIL Ketua Komisi VIII DPR RI, Singgih Januratmoko, menegaskan bahwa kejadian penampilan goyang biduan di panggung peringatan Isra Mikraj di Banyuwangi, Jawa Timur bukan masalah sepele.
KETUA PP Muhammadiyah, Anwar Abbas, sangat menyesalkan adanya acara menyanyi dan berjoget seusai acara peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW.
PENGAMAT Sosial dari Universitas Indonesia (UI), Rissalwan Habdy Lubis, memberikan penjelasan soal polemik penampilan biduan di panggung peringatan Isra Mikraj di Banyuwangi, Jawa Timur.
DUA malam istimewa dalam Islam sering disebut berdampingan yaitu Lailatul Qadar dan Lailatul Mi'raj (malam Isra Mikraj). Keduanya sama-sama agung, sama-sama bersejarah.
ISRA Mikraj merupakan dua perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam. Peringatan Isra Mikraj hari ini membawa pesan penting bagi umat islam di seluruh dunia.
WAKIL Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas menyatakan peristiwa Isra Mikraj menjadi bukti kebesaran Allah dan kecilnya kuasa manusia.
KOMPLEK Masjidil Aqsa menjadi saksi dari perjalanan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW. Berikut 7 fakta unik yang jarang diketahui mengenai Masjidil Aqsa.
NABI Muhammad SAW melakukan perjalanan istimewa dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa, dan berlanjut hingga ke Sidratul Muntaha dengan didampingi Malaikat Jibril as, atas izin Allah SWT.
KORLANTAS Polri memberlakukan rekayasa lalu lintas lawan arus (contraflow) situasional di ruas jalan tol tertentu mulai Rabu (7/2) besok, menjelang libur panjang Isra Mikraj dan Imlek.
Nur telah melaporkan kasus ini ke Mapolsek Jagakarsa pada Minggu, 19 Februari 2023
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved