Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Vaksin Gratis Sosialita, Polres Jakbar akan Panggil Pihak Puskesma

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
10/2/2021 18:02
Vaksin Gratis Sosialita, Polres Jakbar akan Panggil Pihak Puskesma
Ilustrasi(AFP)

KASAT Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Teuku Arsya menyatakan pihaknya akan memanggil pihak-pihak terkait untuk dimintai klarifikasi terkait video viral sosialita Helena Lim yang mendapatkan vaksinasi gratis di Puskesmas Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

"Kepada yang pertama pihak puskesmas, yang kedua ke pihak Apotek Bumi," ujar Arsya, Rabu (10/2).

Pihak puskesmas maupun Apotek Bumi akan mendatangi Polres Jakbar pada Minggu depan.

Usai klarifikasi, Arsya mengatakan akan ada gambaran terkait peristiwa sosialita yang vaksin secara gratis.

Baca juga : Model Majalah Dewasa Beiby Putri Diciduk Polisi Terkait Narkoba

Arsya juga memastikan Helena juga akan dimintai klarifikasi, setelah pihak Puskesmas dan Apotek Bumi.

Sebelumnya, video wanita berjuluk Crazy Rich Jakatta Utara Helena Lim viral usai dirinya mengantre untuk melakukan vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Kecamatan Kebon Jeruk.

Hal itu terungkap melalui terungkap usai dokter spesialis penyakit dalam yang juga penyintas covid-19, RA Adaninggar Primadia Nariswari, mengunggah video tersebut di Instagramnya @ningzsppd, pada Senin (8/2).

Walhasil, video berdurasi singkat ini viral di media sosial dan tuai komentar warganet. (OL-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Baharman
Berita Lainnya