Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Ini Antisipasi Bandara Soekarno-Hatta Jelang Libur Panjang

Hilda Julaika
25/10/2020 08:15
Ini Antisipasi Bandara Soekarno-Hatta Jelang Libur Panjang
Petugas memeriksa tiket penumpang sebelum memasuki pesawat di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten.(ANTARA/Muhammad Iqbal)

OTORITAS Bandara Soekarno-Hatta telah mempersiapkan beberapa strategi untuk mengantisipasi lonjakan penumpang jelang libur panjang pada akhir Oktober ini, lantaran adanya hari libur mulai 28 Oktober-1 November 2020 mendatang.

Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan ada lima hal yang menjadi fokus utama mengantisipasi lonjakan penumpang tersebut, mulai dari menjaga jarak, pemeriksaan kesehatan, pelayanan dan fasilitas tanpa sentuhan, keamanan setiap orang, dan kebersihan fasilitas bandara.

"Yakni program menjaga jarak, pemeriksaaan terkait kesehatan, pelayanan dan fasilitas tanpa sentuh, keamanan setiap orang serta kebersihan fasilitas bandara," ujar dia dalam keterangan resmi, Minggu (25/10).

Baca juga: Polda Metro: 479 Personel Disiagakan Selama Libur Panjang

Selain itu, Awaluddin juga memastikan Bandara Soekarno-Hatta akan tetap mematuhi peraturan yang berlaku saat ini agar jumlah penumpang di waktu sibuk (PWS) maksimal 50% dari kapasitas.

"Di Bandara Soekarno-Hatta, PWS yang diperbolehkan adalah 23.336 penumpang per jam. kami menjaga agar batas itu tetap dipenuhi," kata dia.

Selain itu, lanjut Awaluddin, Bandara Soekarno-Hatta juga melakukan penyeimbangan lalu lintas penerbangan atau rebalancing traffic dengan memindahkan operasional maskapai.

"Misalnya, Citilink dari Terminal 2 ke Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta," ujar dia.

Upaya-upaya tersebut dilakukan agar tidak terjadi penumpukan penumpang di satu terminal tertentu ketika jam sibuk terjadi. Pihaknya juga mengatakan, persiapan tersebut dilakukan di 19 Bandara yang dikelola PT Angkasa Pura II. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya