Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
KABID Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus meyampaikan hasil pemeriksaan artis berinisial RR yang ditangkap lantaran penyalahgunaan narkoba. Polisi pun mengetahui alasan pesinetron itu menggunakan barang haram.
"Alasannya, untuk membuat badannya kurus," kata Yusri Yunus saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (20/10).
Yusri tak bersimpati dengan alasan tersebut. Apapun alasannya, kata dia, penggunaan barang haram tidak dibenarkan.
"Ini kami imbau, kalau ada penyalahgunaan akan kami tindak tegas. Ini hal yang salah," tegas mantan Kabid Humas Polda Jawa Barat itu.
Baca juga: Pesinetron RR yang Ditangkap Polisi Positif Konsumsi Sabu
Yusri mengungkapkan RR ditangkap di Love Hotel, Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Kamis (15/10) sekitar pukul 19.00 WIB. Artis itu ditangkap seorang diri.
Saat penggeledahan polisi menyita 0,4 gram sabu, alat penghisap, handphone dan uang. RR telah lima kali membeli sabu kepada orang berbeda, salah satunya berinisial P. Pemasok ini tengah diburu polisi.
Yusri menuturkan penangkapan RR berawal dari laporan masyarakat adanya orang menggunakan sabu di Love Hotel tersebut pada Selasa (13/10). Kemudian dilakukan pendalaman dan menangkap artis itu pada Kamis (15/10).
RR telah ditahan. Artis di bawah umur itu akan dikenakan hukuman dengan undang-undang sistem peradilan anak.(OL-5)
Direktorat Interdiksi Narkotika Bea Cukai bersama Kanwil Bea Cukai Aceh, Bea Cukai Langsa, dan BNN menggagalkan penyelundupan narkotika dalam jumlah besar di Aceh Timur.
Kasus ini bermula dari penangkapan FG pada 26 November 2025. Dari dompetnya, polisi menemukan sabu seberat 0,43 gram yang tersimpan dalam kertas aluminium foil dan plastik klip.
Proses diplomasi dan pemenuhan legalitas pemindahan tersangka difasilitasi oleh Duta Besar RI untuk Kamboja, Santo Darmosumarto, bersama seluruh jajaran KBRI Phnom Penh.
POLRES Asahan menangkap dua pelaku yang terlibat jaringan sabu ke Palembang di Dusun II, Desa Bangun Sari, Kecamatan Silo Laut, Minggu (9/11).
Alat pelacak, yang dipasang otoritas narkotika Thailand, menunjukkan bahwa bahan kimia tersebut bergerak ke utara menuju perbatasan Myanmar.
BNN RI membongkar rumah produksi sabu di Cisauk, Tangerang. Pelaku IM dan DF meraup keuntungan Rp1 miliar dengan modus mengekstrak obat asma menjadi bahan narkoba sabu
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved