Headline

Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.

Fokus

F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.

Waduh, Warga Cilandak Barat Kembalikan 500 Paket Sembako

Insi Nantika Jelita
19/4/2020 15:35
Waduh, Warga Cilandak Barat Kembalikan 500 Paket Sembako
Petugas dibantu warga menurunkan paket sembako yang diberikan Kementerian Sosial (Kemensos) kepada warga Tebet, Jakarta(ANTARA)

Sebanyak 5377 paket sembako telah diserahkan ke warga yang berada di Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan. Namun, Lurah Cilandak Barat Agus Gunawan menuturkan 500 paket sembako dikembalikan oleh warga.

"Dari lima ribuan paket itu, sekitar 10 persen atau 500 paket dikembalikan oleh warga," ujar Agus saat dihubungi, Jakarta, Minggu (19/4).

Agus mengatakan alasan pengembalian paket sembako itu bukan hanya karena warga tersebut tergolong sebagai orang mampu. Saat petugas menyalurkan langsung ke rumah pada Jumat (18/4) malam, ternyata warga yang terdata sebagai penerima bansos sudah pindah rumah.

"Ada juga yang sudah meninggal dunia atau warga yang sudah mendapat bantuan lain. Jadi, kami mengambilnya dan menyerahkan ke Pasar Jaya," jelas Agus.

Baca juga: Pasar Cipulir Masih Ramai, Pemkot Jaksel Bangun Posko

Menurutnya, sembako yang dikembalikan tidak boleh diinapkan. "Harus langsung diserahkan ke Pasar Jaya," kata Agus.

Sementara itu, Camat Cilandak Mundari membeberkan ternyata penyaluran distribusi tersebut molor dari jadwal seharusnya.

"Harusnya kan tanggal 15 April kemarin. Ini sudah dua kali tertunda. Saya enggak tahu alasannya kenapa. Pokoknya pas saya cek ke kantor Camat, sembakonya enggak ada. Baru disalurin semalam," ungkap Mundari kepada wartawan.

Menurutnya, masih ada empat kelurahan lagi yang sembakonya belum disalurkan. Mundari tidak tahu kapan pastinya pemberian bantuan dari Pemprov DKI itu sampai ke warga lainnya.

"Para lurah bilangnya diundur ke tanggal 22, tapi itu belum pasti," pungkas Mundari. (OL-14)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bude
Berita Lainnya