Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PENEMUAN bayi di dalam bak sampah membuat heboh warga Perumahan Elok 1, Desa Jejalenjaya, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi.
Bayi berjenis laki-laki tersebut ditemukan dalam keadaan hidup di dalam bak sampah di depan rumah seorang warga pada Sabtu (14/12) sekitar pukul 00.05 WIB.
Kapolsek Tambun Kompol Siswo mengatakan bayi tersebut ditemukan di Jalan Utama, Perumahan Elok I Blok B3 nomor 15, RT 007/010, Desa Jejajenjaya, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Mulanya, seorang warga bernama Bobi Wibowo, 14, mendengar tangisan bayi di depan rumahnya.
Baca juga: Ahmad Syaikhu Ikut Menyoal Kisruh KS-NIK
Bersama dengan sang ibu, Bobi pun mencari muasal suara tangis tersebut.
“Setelah diperiksa ternyata suara tangisan bayi tersebut datangnya dari tas warna hijau yang diikat simpul," ujar Siswo, Sabtu (14/12).
Siswo mengatakan, setelah tas itu dibuka, ditemukan bayi yang sedang menangis. Kemudian keduanya melaporkan penemuan bayi itu ke RT setempat. Kini bayi itu berada di RSUD Kabupaten Bekasi.
“Bayi itu langsung dikirim ke RSUD Kabupaten Bekasi, untuk visum dan dicek kondisinya,” singkat Siswo. (OL-2)
MENYUSUL potensi cuaca ekstrem dan banjir Bekasi yang berisiko mengganggu keamanan dan keselamatan warga sekolah, siswa ditetapkan untuk lakukan pembelajaran daring.
BENCANA hidrometeorologi kembali melanda Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Sebanyak 31 desa yang tersebar di 13 kecamatan dilaporkan terdampak banjir Bekasi dan tanah longsor.
Pihak kepolisian mengimbau generasi muda di wilayah Bekasi agar tidak mudah terprovokasi melalui media sosial yang sering kali menjadi pemicu bentrokan fisik.
Kondisi geografis yang berada dekat dengan kawasan pantai menyebabkan air laut pasang masuk ke wilayah pemukiman, termasuk lingkungan pesantren Fastabiqul Khoirots.
Hingga Jumat (23/1) dini hari pukul 02.00 WIB, kawasan Pengasinan, Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, dilaporkan masih terendam banjir.
5 kecamatan yang terkena dampak ialah Rawalumbu, Pondok Gede, Mustikajaya, Jatiasih, dan Bekasi Utara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved