Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Ketika 1.000 Koki Berkompetisi, Juru Masak MBG Dilatih Higienitas, serta Barista Adu Skill

Iis Zatnika
14/11/2025 09:36
Ketika 1.000 Koki Berkompetisi, Juru Masak MBG Dilatih Higienitas, serta Barista  Adu Skill
SIAL Interfood diseenggarakan di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta, 12 hingga 15 November 2025.(MI/Iis Zatnika)

Kamu yang penasaran dengan merek sosis di minimarket yang biasa dijual setelah dipanggang, atau ingin belanja potongan ikan salmon dengan harga miring, yuk mampir ke Salon International de l'Alimentation (SIAL) Interfood di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta. Diselenggarakan selama empat hari mulai 12 hingga 15 November 2025, pameran makanan dan minuman yang diklaim terbesar di Asia Tenggara itu memasuki tahun penyelenggaraan ke-26.

Selain bisa memborong aneka makanan dan minuman produksi dalam dan luar negeri, termasuk asal Tiongkok dan Korea Selatan, ada banyak sajian yang bisa dicoba gratis, aneka lomba, pelatihan, hingga peluang bisnis yang bisa dijajaki. 

Pesertanya, 1.500 peserta dari 26 negara antara lain Thailand, Iran, Singapura, Arab Saudi, Malaysia, Vietnam, Mesir, Korea, Turki, Rusia, Jepang, Taiwan, Tiongkok, Amerika Serikat, Pakistan, Maroko, Hongkong, Filipina, India, Jordania, Palestina, UAE, Italia, Swiss, Jerman dan Indonesia. Sebanyak 100 UMKM unggulan Indonesia juga ikut berpameran. Targetnya, pameran ini dikunjungi 90.000 pegiat kuliner.

Ada demo membuat aneka kue dan roti, dekorasi, hingga lomba membuat gelato. Diselengarakan pula pelatihan teh artisan oleh Asosiasi Artisan Teh Indonesia yang menggabungkan seni dan sains dalam penyajian teh. Selain itu, pelatihan cara memotong kambing dari Aussie Meat Academy, serta seminar dari LPPOM MUI.

CEO Krista Exhibitions Daud D. Salim menyampaikan, diselenggarakan pula Pelatihan dan Uji Kompetensi Keamanan Pangan Siap Saji untuk para pengusaha penyedia Makanan Bergizi Gratis (MBG) oleh Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI). Pelatihan akan berfokus pada penerapan standar higienitas, kebersihan, keamanan, serta kualitas makanan.

“Pameran ini menjadi momentum penting untuk menyatukan energi positif dari seluruh pelaku industri. Perkembangan sektor makanan dan minuman Indonesia akan semakin kuat apabila didukung oleh kolaborasi lintas sektor mulai dari pemerintah, asosiasi, pelaku usaha, hingga inovator muda,“ kata Daud.

Kompetisi buat para koki, yaitu La Cuisine Competition, juga akan digelar dengan menghadirkan lebih dari 1.000 peserta dari delapan negara, sehingga menjadi kompetisi kuliner profesional terbesar di Asia. Kompetisi akan menghadirkan 104 juri nasional dan internasional. Ada pula lomba Indonesia Coffee Art Battle SIAL InterFOOD Roasting Competition atau ICAB SIROC Competition 2025 antar barista dan profesional kopi yang mengadu keterampilan manual brew maupun inovasi penyajian kopi terkini. (X-8)

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Iis Zatnika
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik