Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SAAT masih dalam tahap kandungan, orangtua bisa membantu janin menjadi lebih pintar. Ibu hamil bisa mengonsumsi beberapa makanan yang mendukung perkembangan kognitif janin hingga membuat janin lebih pintar.
Ibu hamil yang mengonsumsi makanan sehat dan mencukupi nutrisi selama hamil bisa membantu perkembangan kognitif dan tubuh janin.
Berikut beberapa rekomendasi makanan sehat yang bisa membuat janin lebih pintar, seperti dilansir dari Instagram Dokter Spesialis Kandungan, dr. Titi Amalia, Sp.OG, di akun Instagram @dr.titi_amalia_spog
Makanan yang mengandung Omega-3 dan DHA yang tinggi seperti telur atau ikan bisa membuat janin lebih pintar. Selain kaya protein, telur ayam juga mengandung omega-3, asam folat, kolin, dan berbagai vitamin dan mineral yang bisa membuat janin menjadi cerdas.
Sementara itu, ikan mengandung beragam nutrisi, mulai dari protein, omega-3, zat besi, asam folat, vitamin B, dan kolin, yang membantu perkembangan jaringan otak dan saraf janin.
Beberapa pilihan makanannya ialah hati ayam, bayam merah, dan buah bit. Hati ayam mengandung banyak nutrisi penting bagi ibu hamil dan janin, seperti protein, lemak, vitamin, A, vitamin B, dan folat. Tak hanya itu, hati ayam juga kaya akan mineral, seperti kalsium, zat besi, magnesium, zinc, fosfor, dan kalsium.
Sementara itu, bayam mengandung asam folat dan vitamin B yang cukup tinggi, yang sangat dibutuhkan dalam perkembangan otak janin. Buah bit banyak mengandung asam folat yang baik untuk pertumbuhan jaringan di dalam tubuh. Selain itu, asam folat juga bisa membantu perkembangan sumsum tulang belakang bayi, sehingga bisa meminimalkan risiko cacat lahir.
Pilihannya ialah daging, ayam, dan hewan berkaki empat. Makanan tersebut bisa dimakan dengan jumlah 60-90 gram per hari.
Daging sapi merupakan makanan berprotein tinggi yang baik untuk ibu hamil. Nilai protein daging sapi bisa mencapai 19 gram per 100 gramnya. Selain itu, daging sapi juga mengandung beragam vitamin dan mineral, seperti vitamin B dan zat besi, yang bermanfaat membantu perkembangan otak, otot, dan pembentukan jaringan tubuh janin. Sama dengan daging sapi, daging ayam juga memberikan asupan protein untuk janin. (H-3)
Peneliti ciptakan replika lapisan rahim untuk pelajari proses implantasi embrio. Terobosan ini diharapkan mampu menekan angka keguguran dan meningkatkan sukses IVF.
Studi terbaru HUJI mengungkap embrio dan rahim melakukan dialog molekuler intens melalui vesikel ekstraseluler hanya dalam satu jam setelah pertemuan.
Data Sensus Penduduk 2020 mencatat angka kematian ibu mencapai 189 per 100.000 kelahiran hidup, sementara kematian bayi berada di angka 17 per 1.000 kelahiran hidup.
Studi menemukan ketidakseimbangan hormon tiroid yang berlangsung selama beberapa trimester kehamilan dapat meningkatkan risiko autisme pada anak.
Ibu hamil sebaiknya menghindari makanan yang kurang matang hingga minuman dengan kandungan kafein.
Jo Bo Ah resmi mengumumkan bahwa ia tengah mengandung anak pertamanya.
Studi menemukan ketidakseimbangan hormon tiroid yang berlangsung selama beberapa trimester kehamilan dapat meningkatkan risiko autisme pada anak.
Vaksinasi merupakan salah satu cara paling efektif untuk melindungi kesehatan ibu hamil dan bayi dari berbagai penyakit, termasuk infeksi virus RSV (Respiratory Syncytial Virus).
Sebuah penelitian menyebutkan, wanita yang pernah mengalami komplikasi kehamilan lebih berisiko mengalami serangan jantung di kemudian hari.
Jika mual dan muntah terjadi sangat parah dan berlangsung setelah trimester pertama kehamilan, sebaiknya mewaspadai kemungkinan terjadinya kondisi Hiperemesis Gravidarum, (HG).
Bersamaan dengan pemeriksaan secara medis, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan peluang terjadinya kehamilan. Berikut ini cara-caranya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved