Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

USDA Setujui Pembayaran Penuh Bantuan Pangan SNAP Usai Perintah Pengadilan

Thalatie K Yani
08/11/2025 08:00
USDA Setujui Pembayaran Penuh Bantuan Pangan SNAP Usai Perintah Pengadilan
Departemen Pertanian AS (USDA) memutuskan menyalurkan penuh manfaat program bantuan pangan SNAP untuk November 2025 setelah diperintahkan pengadilan federal.(Media Sosial X)

DEPARTEMEN Pertanian Amerika Serikat (USDA) mengumumkan akan menyalurkan penuh manfaat program bantuan pangan atau food stamp untuk bulan November, sesuai dengan perintah pengadilan federal. Proses pencairan dana ini diperkirakan selesai pada akhir hari.

Beberapa negara bagian segera menindaklanjuti keputusan tersebut, dengan menyatakan dana bantuan akan mulai diterima oleh masyarakat dalam beberapa hari ke depan.

Langkah USDA ini merupakan perkembangan terbaru dari kisruh berkepanjangan akibat penghentian sementara sebagian kegiatan pemerintahan federal (shutdown), yang mengancam bantuan pangan bagi hampir 42 juta warga AS. Sehari sebelumnya, seorang hakim federal memerintahkan pemerintah untuk membayar penuh manfaat program tersebut, meski pemerintahan Trump segera mengajukan banding atas keputusan itu.

Sebelumnya, USDA mengumumkan bahwa program Supplemental Nutrition Assistance Program (SNAP) kehabisan dana, sehingga pembayaran bulan November tidak bisa dilakukan. Keputusan itu memicu dua gugatan hukum, dan dua hakim federal memerintahkan agar USDA menggunakan dana darurat untuk menyalurkan setidaknya sebagian manfaat bantuan, atau menggunakan sumber dana lain untuk menutup kekurangan.

Awalnya, USDA hanya berencana menyalurkan sebagian manfaat dan memperingatkan bahwa proses penyesuaian dan distribusi dana bisa memakan waktu lama. Namun, desakan hukum memaksa lembaga tersebut untuk membayar penuh bantuan pangan bulan ini.

Hakim Distrik AS John McConnell sebelumnya memerintahkan agar pembayaran penuh dilakukan paling lambat Jumat malam. Meski pemerintah telah meminta pengadilan banding di Boston untuk menangguhkan perintah tersebut, USDA tetap memutuskan untuk mematuhi putusan McConnell.

Sekitar satu dari delapan warga Amerika menerima bantuan SNAP, dengan rata-rata nilai manfaat sebesar US$350 per rumah tangga per bulan.

Beberapa negara bagian mulai menyalurkan dana pada Jumat malam. Gubernur Pennsylvania Josh Shapiro mengatakan penerima manfaat yang belum menerima dana akan mendapatkannya paling lambat tengah malam. Sementara itu, Gubernur New York Kathy Hochul menyatakan pembayaran akan dimulai pada Minggu, dan Massachusetts pada Sabtu.

Di North Carolina, lebih dari 586.000 rumah tangga mulai menerima pembayaran sebagian sejak Jumat pagi dan akan mendapatkan sisa manfaatnya dalam waktu dekat.

Total nilai manfaat SNAP bulan November diperkirakan mencapai US$8,2 miliar, dengan total biaya bulanan mendekati US$9 miliar. Dua hakim federal sebelumnya memerintahkan USDA untuk menggunakan dana cadangan sebesar US$5,3 miliar dan dana surplus dari program nutrisi anak untuk menutupi kekurangan. Namun, USDA tidak mengungkap sumber pasti pendanaan untuk pembayaran penuh bulan ini.

Pemerintah tetap melanjutkan upaya banding dan menilai perintah pengadilan federal telah melampaui kewenangan yudisial. “Pengadilan tidak memiliki kewenangan untuk mengalokasikan atau membelanjakan anggaran,” demikian bunyi argumen pemerintah dalam berkas banding. (CNN/Z-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik