Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Bapanas Salurkan Bantuan Beras dan Minyak ke Tegal

Supardji Rasban
26/11/2025 22:09
Bapanas Salurkan Bantuan Beras dan Minyak ke Tegal
Perwakilan penerima bantuan foto bersama dengan Bupati Tegal, dan pejabat Bulog Cabang Pekalongan.(MI/Supardji Rasban)

‎BADAN Pangan Nasional (Bapanas) menggandeng Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tegal dan Bulog Cabag Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng), menyalurkan bantuan pangan untuk 4 wilayah di Kabupaten Tegal. Secara simbolis, bantuan diserahkan di Gudang Bulog Procot, Kabupaten Tegal, Selasa (25/11/2025).

‎Penerima Bantuan Pangan (PBP) masing-masing berupa beras 20 kg jenis premium dan 4 liter minyak goreng untuk dua bulan yang disalurkan lima kali setahun.

‎Bupati Tegal, Ischak Maulana Rohman, menyampaikan bantuan beras dan minyak merupakan bentuk nyata kehadiran negara dalam melindungi masyarakat, terutama yang paling rentan terhadap tekanan ekonomi dan gejolak harga kebutuhan pokok. 

‎Bupati Tegal juga menyampaikan data resmi penetapan penerima dari DTSEN Kementerian Sosial, jumlah total penerima bantuan pangan (PBP) untuk periode Oktober–November 2025.

‎"Jadi jumlahnya ada 102.778 PBP. Jumlah ini sedikit menurun 1,12% apabila dibandingkan dengan periode Juni–Juli 2025 yang mencapai 103.942 PBP," ujar Ischak.

‎Ischak menjelaskan penurunan jumlah penerima bantuan, menunjukkan bahwa terdapat sejumlah warga yang secara sosial-ekonomi mengalami perbaikan dan tidak lagi masuk dalam kategori penerima bantuan.

‎Bupati memastikan bahwa penerima bantuan merupakan data valid dan mutakhir serta gratis bagi penerima pangan tanpa pungutan biaya.

‎"Saya minta pemerintah kecamatan dan desa untuk terus memperbarui data sosial secara berkala agar program bantuan pemerintah tepat sasaran. bantuan ini juga gratis tidak ada pungutan liar," tandasnya.

‎Ischak menjelaskan selain tepat sasaran, bantuan juga diharapkan tepat waktu. ‎"Bantuan disalurkan ke Kecamatan Lebaksiu ke masing-masing balai desa, dan dua hari sudah harus selesai, " tambah bupati.

‎Menurut bupati, pihaknya menargetkan Desember bantuan pangan sudah sampai ke semua penerima. ‎”Dengan dukungan dari BPN dan Bulog penyaluran menjadi bagian penting dari strategi menjaga ketahanan pangan, menekan inflasi, dan memastikan kesejahteraan warga tetap terjaga,” pungkasnya. (H-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Denny parsaulian
Berita Lainnya