Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PERDANA Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyatakan bahwa serangan negaranya terhadap fasilitas nuklir Iran telah berhasil menekan kemajuan program nuklir Teheran secara signifikan.
“Saya perkirakan kami telah mendorong mereka mundur sangat jauh. Saya tidak bisa menjelaskan secara rinci, tapi kami punya target, dan kami akan menyelesaikannya sampai ke akar-akarnya,” ujar Netanyahu dalam konferensi pers, Senin (16/6).
Israel dikabarkan menargetkan tiga fasilitas utama nuklir Iran—Natanz, Isfahan, dan Fordow—serta beberapa ilmuwan penting yang terlibat dalam penelitian dan pengembangan nuklir. Citra satelit dan analisis para ahli mulai menunjukkan bahwa setidaknya dua lokasi mengalami kerusakan serius akibat serangan tersebut.
Netanyahu juga menyatakan optimisme atas kemenangan penuh Israel dalam konflik dengan Iran. “Kami berada di jalur menuju kemenangan total. Kami menghadapi ancaman besar dan kami sedang menghilangkannya,” tegasnya.
Menurut Netanyahu, Israel saat ini telah menguasai wilayah udara Iran. Ia menambahkan negaranya terus menjalin koordinasi erat dengan Amerika Serikat dan secara rutin berkomunikasi dengan Presiden AS Donald Trump.
“Saya sangat menghargai bantuan yang diberikan Amerika Serikat, termasuk dalam mencegat rudal dan drone Iran,” ujarnya. Meski begitu, Netanyahu menekankan bahwa keputusan terkait keterlibatan ofensif Amerika tetap menjadi kewenangan penuh Presiden Trump. “Apa pun keputusan Presiden, saya akan menghormatinya,” katanya.
Menanggapi pertanyaan dari ABC News soal kemungkinan Israel menargetkan Pemimpin Tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, Netanyahu tidak secara langsung membantahnya. “Kami melakukan apa yang perlu kami lakukan,” jawabnya singkat.
Ia mengklaim menyingkirkan pemimpin tertinggi Iran justru akan mengakhiri konflik, bukan memperburuknya. “Perang tanpa akhir itulah yang diinginkan Iran. Mereka membawa kita ke ambang perang nuklir. Tindakan Israel justru mencegah hal itu terjadi,” kata Netanyahu. (CNN/Z-2)
KETIKA Israel secara intensif menggempur berbagai fasilitas nuklir Iran dalam eskalasi terbaru, dunia justru kembali mengalihkan perhatian pada program nuklir rahasia Israel, Dimona.
IRAN menganggap senjata nuklir tidak manusiawi dan dilarang secara agama. Memiliki senjata nuklir dapat menempatkan Teheran dalam posisi yang lebih rapuh.
AMERIKA Serikat tidak terima dengan kebijakan Republik Islam Iran yang resmi memutus hubungan kerja sama nuklir dengan Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA).
Eskalasi antara Iran dan Israel bukan hanya soal dua negara, tetapi juga cermin dari pembentukan ulang koalisi strategis di Timur Tengah dan perubahan tatanan global.
Pandangan pemerintah AS terhadap dampak kerusakan pada tiga situs nuklir utama Iran masih konsisten, dan penilaian tersebut sejauh ini tidak mengalami perubahan.
Presiden Iran Masoud Pezeshkian menyetujui undang-undang yang menghentikan kerja sama negaranya dengan Badan Energi Atom Internasional (IAEA).
Hamas menginginkan adanya jaminan penarikan penuh pasukan Israel dari wilayah Gaza serta kesepakatan gencatan senjata permanen.
Tim negosiasi Israel akan terbang ke Qatar untuk melanjutkan upaya perundingan gencatan senjata berdasarkan usulan Qatar yang disetujui Tel Aviv.
ISRAEL telah menerima tanggapan resmi dari Hamas terkait usulan gencatan senjata baru di Jalur Gaza.
FILM Gaza: Doctors Under Attack tentang dokter-dokter di Gaza yang disasar Israel menuai sorotan tajam setelah penayangannya dibatalkan BBC. Channel 4 lantas menayangkannya.
Hamas menyatakan memberikan respon positif terhadap proposal gencatan senjata selama 60 hari dengan Israel di Gaza.
Dr Marwan Al-Sultan, dokter spesialis jantung ternama sekaligus Direktur Rumah Sakit Indonesia di Gaza, tewas dalam agresi Israel.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved