Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Amerika Serikat saat itu, Donald Trump, menilai Iran tidak membutuhkan energi nuklir untuk keperluan sipil, mengingat negara tersebut memiliki cadangan minyak yang teramat besar dan sangat melimpah.
“(Penggunaan) nuklir baik-baik saja bagi negara yang tidak memiliki minyak,” ujar Trump dalam wawancara dengan jurnalis Fox News, Bret Baier, pada Jumat (16/5).
Trump bahkan menyatakan Iran memiliki salah satu cadangan minyak terkaya di dunia. Oleh karena itu, ia menegaskan tidak akan membiarkan Teheran mengembangkan senjata nuklir.
Trump pun meyakini Iran menginginkan adanya kesepakatan nuklir. "Saya menggunakan perdagangan untuk menyelesaikan masalah dan perdamaian," kata Trump.
Dalam wawancara yang sama, Presiden AS itu menyatakan bahwa Iran "akan sangat senang" jika kesepakatan tercapai. Ia juga menegaskan lebih menyukai penyelesaian damai jika dibandingkan dengan pendekatan militer terhadap isu Iran.
Mendesak Trump
Sebelumnya, lebih dari 200 anggota legislator dari Partai Republik Amerika Serikat di Kongres telah menandatangani surat yang isinya mendesak Donald Trump menghentikan Iran dari upaya mengebut program nuklir.
Mereka juga meminta agar Trump menghindari membuat perjanjian baru dengan Teheran yang mirip dengan Rencana Aksi Komprehensif Bersama (JCPOA).
"Kami tidak dapat lagi membuat perjanjian lain yang memungkinkan Iran mengulur waktu, seperti yang dilakukan JCPOA," demikian bunyi surat tersebut.
"Rezim Iran harus tahu bahwa pemerintah memiliki dukungan Kongres AS untuk memastikan kemampuan mereka untuk memperkaya uranium, seperti yang Anda katakan dalam wawancara Anda dengan Meet the Press, 'benar-benar dilucuti'." (Sputnik-OANA/Ant/I-1)
Memang realisme politik Trump untuk menahan kemerosotan AS merupakan preseden yang mengancam tatanan internasional.
Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengakui ribuan orang tewas dalam aksi protes anti-pemerintah. Ia menuding campur tangan AS dan Donald Trump sebagai pemicu kekerasan.
Presiden Iran Pezeshkian mengeklaim AS & Israel adalah dalang kerusuhan.
Otoritas Iran mengeklaim telah menahan 3.000 orang. Di sisi lain, David Barnea (Mossad) bertemu utusan Donald Trump bahas serangan militer.
Situasi di berbagai kota besar Iran dilaporkan sunyi senyap menyusul tindakan keras mematikan dari otoritas keamanan setempat yang berhasil meredam gelombang protes besar.
Gelombang protes yang mengguncang Iran sejak akhir Desember mencatatkan rekor kelam sebagai kerusuhan paling mematikan dalam sejarah pemerintahan negara tersebut.
Greenland memiliki posisi strategis sebagai jalur terpendek bagi lintasan rudal antara Rusia dan Amerika Serikat.
Langkah Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang menghidupkan kembali wacana mengambilalih Greenlad, memicu penolakan keras dari Denmark dan Uni Eropa.
PRESIDEN Amerika Serikat Donald Trump mengungkapkan hubungannya dengan Presiden RI Prabowo Subianto saat menerima Duta Besar RI untuk AS, Indroyono Soesilo.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan bahwa jet-jet tempur Venezuela akan ditembak jatuh jika mendekati kapal perang AS.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump menandatangani perintah eksekutif pada Senin (11/8) yang memperpanjang penghentian tarif lebih tinggi terhadap Tiongkok hingga 10 November 2025.
Pada Jumat (1/8) melalui platform Truth Social, Trump menyatakan mengarahkan dua kapal selam nuklir AS lebih dekat ke Rusia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved