Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KANTOR Atase Perdagangan, Kedutaan Besar Thailand di Jakarta menggelar acara bertajuk 2024 Thailand Halal Business Matching. Dalam kesempatan itu, PT Agrinesia Raya mempresentasikan topik mengenai gambaran pasar produk halal dan peluangnya di Indonesia, dan memberikan pandangan menyeluruh tentang tren pasar, dinamika konsumen, serta tantangan regulasi yang perlu dipahami oleh pelaku usaha dari Thailand.
Seminar ini dihadiri oleh 20 perusahaan dan 40 delegasi dari Thailand yang ingin mengeksplorasi peluang pasar serta membangun kemitraan strategis dengan pelaku industri di Indonesia. Dengan keahlian dalam industri makanan, dan telah memiliki tujuh brand terkemuka seperti Lapis Bogor Sangkuriang, Lapis Kukus Pahlawan, Bolu Susu Lembang, Bakpia Kukus Tugu Jogja, Bolu Malang Singosari, Bolu Stim Menara, dan Bolu Nusarasa, Agrinesia juga berbagi pengalaman kepada audiens yang hadir.
"Lebih dari 13 tahun beroperasi di pasar domestik, kami menyadari pentingnya memahami kebutuhan konsumen lokal dan mematuhi standar Halal yang ketat di Indonesia. Apalagi Indonesia merupakan salah satu pasar Halal terbesar di dunia, dan potensi ini perlu dimanfaatkan secara optimal dengan pendekatan yang tepat," ujar Marketing Director PT Agrinesia Raya Nanang Siswanto, dalam keterangannya, Selasa (3/9).
Pada pemaparannya, Nanang menyampaikan bahwa pihaknya selalu memastikan setiap produk yang dihasilkan telah memperoleh sertifikasi halal secara resmi. "Komitmen kami terhadap kehalalan produk tidak hanya sebatas label, tetapi menjadi bagian dari seluruh proses produksi kami. Sertifikasi Halal untuk setiap produk Agrinesia maupun produk UKM yang bekerja sama dengan Agrinesia, merupakan bentuk tanggung jawab kami kepada konsumen dan mitra bisnis," jelasnya.
Melalui partisipasi dalam acara seperti ini, Agrinesia berharap dapat menjalin kemitraan yang strategis dan berkelanjutan dengan para pelaku industri dari berbagai negara, termasuk Thailand. "Kami yakin bahwa dengan kolaborasi yang kuat dan pemahaman yang mendalam tentang kebutuhan pasar, kita dapat menciptakan peluang baru yang bermanfaat bagi semua pihak. Agrinesia siap untuk terus berinovasi dan berkontribusi pada pertumbuhan industri Halal global, dengan tetap memegang teguh komitmen terhadap kualitas dan kehalalan produk," tutup Nanang. (I-2)
Indonesia resmi jadi negara dengan kedai kopi terbanyak di dunia. Hampir 462 ribu coffee shop tumbuh dari budaya nongkrong, UMKM, dan ekosistem digital.
Simak rekam jejak lengkap 15 edisi Piala ASEAN dari 1996 hingga 2024. Dari drama "Shoulder of God" hingga dominasi Thailand, serta hasil undian terbaru 2026.
Sugiono menjelaskan bahwa langkah ini merupakan implementasi amanat Pasal 33 UUD 1945.
Menko Yusril menegaskan setiap pembahasan mengenai transfer narapidana dilakukan secara hati-hati.
Berikut prakiraan cuaca Senin 12 Januari 2026 untuk kota-kota besar di Indonesia dikutip dari BMKG
KEMENTERIAN Luar Negeri (Kemlu RI) mengatakan Indonesia akan melaksanakan tugas sebagai Presiden Dewan HAM PBB secara objektif dan inklusif.
Pemerintah Indonesia memperbarui daftar eksonim nama negara. Cek perubahan resmi seperti Tailan, Afganistan, dan Swis untuk dokumen formal di sini.
TAKHTA tertinggi sepak bola Asia Tenggara akan segera diperebutkan. Thailand masih memegang status sebagai negara tersukses dalam sejarah Piala ASEAN.
Kecelakaan maut terjadi di Thailand setelah crane konstruksi jatuh menimpa kereta penumpang hingga terbelah. Menteri Transportasi tuntut investigasi.
Kecelakaan maut terjadi di Nakhon Ratchasima, Thailand. Sebuah crane konstruksi kereta cepat ambruk menimpa kereta api yang sedang melaju, menewaskan 22 orang.
Tomorrowland ekspansi ke Asia! Festival musik EDM ikonik dunia ini akan digelar di Pattaya, Thailand, pada Desember mendatang.
Kucing langka terkecil di Asia Tenggara, kucing kepala datar, ditemukan kembali di Thailand. Kamera trap berhasil menangkap momen induk dan anak kucing yang menggemaskan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved