Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEBUN Binatang Chester merayakan kelahiran salah satu hewan terlangka di dunia. Onager Persia lahir dari induk betina, Azita, setelah masa kehamilan selama setahun.
Onager berasal dari daerah semi-gurun di Iran dan memiliki hubungan kekerabatan dengan keledai domestik. Anak onager ini dinamai Jasper, yang dalam bahasa Persia berarti "harta karun."
Para konservasionis di kebun binatang tersebut mengatakan kurang dari 600 onager liar yang masih bertahan hidup, namun kelahiran "anak muda yang berbadan panjang" ini bisa membantu melindungi spesies dari kepunahan. Mike Jordan, direktur hewan dan tanaman di Kebun Binatang Chester, mengatakan kebun binatang sangat "senang" dengan kelahiran Jasper.
Baca juga : Kenalin Nih! Alif dan Raya, Anak Kembar Harimau Sumatra yang Lahir di Inggris
Jordan menambahkan Jasper "sangat baik" dan ibu Azita "melakukan pekerjaan luar biasa dalam merawat dan membangun ikatan dengan anaknya yang baru." "Dia penuh energi dan suka bermain-main dengan menendang pasir saat dia berlari-lari di habitatnya," tambah Jordan.
Keledai liar dulunya ditemukan melimpah di padang pasir Mongolia, Cina, dan Iran, namun kini sangat sedikit spesies yang tersisa. Onager hanya bertahan hidup di dua area kecil yang dilindungi di Iran, kata juru bicara Kebun Binatang Chester. Menurut konservasionis, spesies ini telah mengalami penurunan jumlah akibat perburuan liar, overgrazing, kekeringan, dan penyakit yang menular dari hewan ternak.
Jumlah mereka telah menurun lebih dari 50% dalam dua dekade terakhir. Spesies ini terdaftar sebagai terancam punah oleh International Union for the Conservation of Nature (IUCN).
"Dengan jumlah yang menurun begitu cepat di alam liar, dan spesies ini sekarang berada di ambang kepunahan di Iran, sangat mungkin bahwa onager bisa punah di alam liar dalam kehidupan kita," tambah Jordan. (BBC/Z-3)
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
PRESIDEN Prabowo Subianto memulai rangkaian lawatan luar negeri ke Inggris dan Swis dengan agenda penguatan kerja sama ekonomi, pendidikan, serta komitmen konservasi lingkungan
PRESIDEN Republik Indonesia Prabowo Subianto bertolak menuju Inggris dan Swiss, Minggu (18/1) untuk menghadiri sejumlah pertemuan strategis di antaranya World Economic Foru
Eskalasi konflik di Timur Tengah meningkat. AS dan Inggris mulai mengevakuasi personel militer dari pangkalan Al-Udeid sebagai langkah antisipasi serangan Iran.
PERDANA Menteri Inggris Keir Starmer ditawari tempat di Dewan Perdamaian Gaza yang dibentuk oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
Dengan Amerika Serikat dikeluarkan dari NATO, kelompok itu masih memiliki 31 anggota yang memiliki militer untuk berkontribusi.
Burung Manumea, kerabat dekat Dodo yang sangat langka, terlihat beberapa kali di hutan Samoa. Temuan ini menjadi secercah harapan di tengah ancaman kepunahan.
Populasi satwa dilindungi di Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS), seperti macan tutul jawa, elang jawa, dan owa jawa, semakin terancam punah.
Sebuah tawon parasit kecil bernama Microterys nietneri telah memberikan harapan bagi bunting Wilkins, yang mengancam kelangsungan hidupnya di Pulau Nightingale.
Bumi menyimpan keanekaragaman hayati yang luar biasa, termasuk sejumlah hewan unik dan langka seperti Axolotl, Blobfish, Okapi, Aye-aye, dan Tarsius.
Indonesia, sebagai rumah bagi ribuan spesies endemik, menghadapi tantangan serius dalam melindungi hewan langka yang terancam punah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved