Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Bom Israel Hujani Gaza, 3.785 Orang Tewas

Cahya Mulyana
20/10/2023 16:55
Bom Israel Hujani Gaza, 3.785 Orang Tewas
Kepulan asap dari jalur Gaza, Palestina(AFP)

PENDUDUK Gaza, Palestina, kembali mengalami pemboman oleh Israel yang tiada henti pada Jumat (20/10) malam. Itu terjadi di tengah ketidakpastian pembukaan perbatasan Rafah untuk memungkinkan pasokan yang sangat dibutuhkan masuk ke wilayah tersebut.

"Beberapa orang tewas dalam serangan udara Israel di kompleks Gereja Ortodoks Yunani Saint Porphyrius," kata para pejabat di Gaza, Palestina.

Menteri Pertahanan Israel telah mengatakan kepada pasukannya bahwa mereka akan segera melihat Gaza dari dalam. Ia mengisyaratkan invasi darat akan segera terjadi.

Baca juga: Ratusan Warga Yahudi AS Ditangkap Usai Protes Serangan Israel di Gaza

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden membandingkan Hamas dengan Rusia, dengan mengatakan bahwa memulangkan tawanan AS yang ditahan oleh Hamas adalah prioritas. Sejak invasi Israel lewat jalur udara pada Selasa (7/10), 3.785 orang Palestina telah tewas dan 1.400 orang Israel. (Aljazeera/Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya