Sabtu 10 September 2022, 11:39 WIB

Perdana Menteri Inggris Liz Truss Temui Raja Charles III

Cahya Mulyana | Internasional
 

PERDANA Menteri (PM) Inggris, Liz Truss menemui Raja Charles III di Buckingham Palace, London, pada Jumat, (9/9). Dengan memakai pakaian hitam polos, Truss disambut raja berusia 73 itu dan saling berjabat tangan.

"Terima kasih sudah datang ke sini. Saya tahu Anda begitu sibuk," ucap Raja Charles III saat menerima Truss.

Menurut anak sulung mendiang Ratu Elizabeth II, suasana kebatinan keluarga kerajaan sama persis seperti yang dirasakan rakyat Inggris. Ia merasa terharu dengan tingginya simpati rakyatnya kepada ibunya.

"Tapi suasana petang ini begitu menyentuh begitu kami tiba di sini, karena orang-orang menyampaikan ucapan duka," jelasnya.

Truss menyambutnya dengan mengungkapkan kembali belasungkawa kepada keluarga Kerajaan. "Yang Mulia, sekali lagi saya sampaikan rasa simpati mendalam," terangnya.

Baca juga: Raja Charles III Angkat Anak Sulungnya Jadi Pangeran Wales

Raja Charles III kemudian membalasnya dengan menilai Truss merupakan sosok yang baik hati.

"Meninggalnya Ratu Elizabeth II adalah momen yang sangat saya takutkan, dan saya tahu orang-orang lain juga merasa demikian. Tapi kita semua harus terus melangkah ke depan," tambahnya seraya mempersilahkan Truss untuk duduk.

Sebelumnya, Truss telah menyampaikan ucapan belasungkawa sekaligus penghormatan kepada keluarga kerajaan di House of Common. Ia menyerukan kepada seluruh negeri untuk mendukung raja baru.

Ia juga mengatakan kepada para anggota parlemen bahwa Raja Charles III mengemban tanggung jawab luar biasa yang untuk rakyat Britania Raya.

"Walau pun beliau berduka, rasa tanggung jawab terhadap tugas dan pelayanannya begitu terlihat jelas," ungkap Truss.

Sekali lagi Truss menyerukan dukungan untuk Raja Charles III yang akan membawa Britania Raya menuju sebuah era baru penuh harapan dan kemajuan.

"Meski kehidupan kita berubah selamanya" dengan meninggalnya sang Ratu, ia mengatakan bahwa masyarakat Britania Raya harus memperlihatkan kepada dunia bahwa kita tidak takut akan tantangan ke depan," pungkasnya.

Sabtu (10/9) ini, Truss akan datang ke Dewan Aksesi di Apartemen Negara Istana St James. Tempat yang akan secara resmi mengesahkan Raja Charles III pada pukul 10.00 waktu setempat. (Miami Herald/Cah/OL-09)

Baca Juga

AFP/Kementerian Pertanian Prancis.

Prancis Vaksinasi Jutaan Bebek untuk Lawan Flu Burung

👤Wisnu Arto Subari 🕔Senin 02 Oktober 2023, 20:01 WIB
Prancis memulai satu-satunya gerakan vaksinasi flu burung pada bebek di Eropa. Harapannya, ini dapat menghindari pemusnahan massal jutaan...
DOK IST

WNI di AS dan Kanada Canangkan Bulan Ganjar

👤Budi Ernanto 🕔Senin 02 Oktober 2023, 13:45 WIB
Sejumlah WNI di luar negeri yakin dunia internasional seluruhnya mendukung Ganjar...
AFP/Nick Agro.

Taylen Biggs Influencer Mode Baru Usia 10 Tahun

👤Wisnu Arto Subari 🕔Senin 02 Oktober 2023, 11:55 WIB
Taylen Biggs memiliki hampir 1,5 juta pengikut di TikTok dan Instagram. Lemari pakaiannya penuh dengan pakaian desainer dan punya jadwal 15...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

MI TV

Selengkapnya

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya