Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PENGAWAL Revolusi (Revolutionary Guards) Iran pada Minggu (13/3) mengatakan bahwa mereka menargetkan pusat strategis Israel di Irak dengan rudal. Ini disampaikan setelah otoritas Kurdi di Irak utara melaporkan tembakan rudal lintas batas.
"Satu pusat strategis untuk konspirasi dan kejahatan Zionis menjadi sasaran rudal presisi yang kuat yang ditembakkan oleh Korps Pengawal Revolusi Islam," kata suatu pernyataan di Sepah News, situs resmi Garda. Sebelumnya, pasukan keamanan di wilayah otonomi Kurdistan Irak mengatakan selusin rudal balistik menargetkan kota Arbil di utara Irak, termasuk fasilitas AS, menyebabkan kerusakan tetapi tidak ada korban besar pada Minggu dini hari.
Serangan dini hari ini di Arbil terjadi hampir seminggu setelah dua perwira dari Pengawal Revolusi Iran tewas di Suriah dalam serangan yang dikaitkan dengan sekutu penting AS, Israel. Irak, termasuk wilayah Kurdistan, merupakan rumah bagi pasukan AS yang semakin berkurang dalam memimpin koalisi memerangi kelompok ISIS. AS ialah sekutu utama Israel.
Guards telah memperingatkan pada Selasa bahwa Israel, musuh bebuyutan republik Islam, akan membayar kejahatan itu.
Pernyataan Guards pada Minggu, "Sekali lagi, kami memperingatkan rezim kriminal Zionis bahwa pengulangan kerusakan apa pun akan menghadapi tanggapan yang keras, tegas, dan destruktif."
Baca juga: Iran Akui Dua Pengawal Revolusi Tewas dalam Serangan Israel di Suriah
"Kami juga meyakinkan bangsa besar Iran bahwa keamanan dan perdamaian tanah air Islam menjadi garis merah angkatan bersenjata Iran dan mereka tidak akan membiarkan siapa pun mengancam atau menyerangnya," tambahnya.
Washington secara rutin menyalahkan serangan roket dan pesawat tak berawak terhadap kepentingannya di Irak pada kelompok-kelompok pro-Iran yang menuntut kepergian pasukan yang tersisa. Namun tembakan rudal lintas batas jarang terjadi. (AFP/OL-14)
Serangan Israel yang membabi buta terhadap lembaga-lembaga UNRWA di Palestina mengancam penghentian tugas kemanusiaan mereka bagi sebagian besar warga Palestina.
PERSERIKATAN Bangsa-Bangsa (PBB) belum menerima informasi soal pembukaan kembali penyeberangan Rafah di perbatasan Gaza-Mesir dan masih berkomunikasi dengan otoritas Israel.
Pernyataan itu disampaikan di tengah kekhawatiran meningkatnya eskalasi konflik antara Amerika Serikat dan Israel melawan Iran.
Mahkamah Agung Israel menunda putusan petisi FPA. Zionis bersikeras melarang jurnalis asing masuk Gaza dengan alasan keamanan meski perang sudah berjalan dua tahun.
MENTERI Luar Negeri RI Sugiono menyatakan bahwa Board of Peace (Dewan Perdamaian) merupakan inisiatif internasional yang muncul untuk menciptakan perdamaian di Jalur Gaza, Palestina.
JUMLAH korban tewas di Jalur Gaza, Palestina, terus meningkat hingga mencapai 71.662 orang sejak awal agresi Israel pada Oktober 2023, meski gencatan senjata diberlakukan mulai 11 Oktober.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan pada Rabu (14/1) bahwa ia diberi tahu bahwa pembunuhan para demonstran di Iran telah dihentikan.
PEMIMPIN tertinggi Iran Ali Khamenei--pilar sistem teokratisnya sejak awal revolusi Islam--telah mengatasi serangkaian krisis sepanjang pemerintahannya.
MENTERI Warisan Budaya sayap kanan Israel, Amichai Eliyahu, mengeklaim pada Kamis (8/1) bahwa agen-agen Israel beroperasi di lapangan di Iran di tengah protes.
PROTES di Iran terkait kondisi ekonomi negara, yang meletus pada akhir Desember 2025, meledak menjadi tantangan lebih luas terhadap penguasa ulama yang memerintah.
PERDANA Menteri Israel Benjamin Netanyahu dilaporkan meminta Presiden Rusia Vladimir Putin untuk membantu menyampaikan pesan kepada Iran.
ISRAEL mencatat emigrasi bersih sebanyak 144.270 orang selama tiga tahun pemerintahan Benjamin Netanyahu saat ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved