Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
UTUSAN AS untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa meminta Beijing mendorong Rusia agar melakukan hal yang benar dalam krisis Ukraina. Hal ini memicu tanggapan tajam dari mitra Tiongkok yang menuduh Washington mengompori ketegangan.
"Kami berharap Tiongkok akan berperan dalam mendorong Rusia untuk melakukan hal yang benar," kata Duta Besar AS untuk PBB Linda Thomas-Greenfield dalam sebuah wawancara.
Pihak Barat khawatir Rusia sedang bersiap untuk menyerang Ukraina setelah mengerahkan sekitar 100.000 tentara di sekitar perbatasan kedua negara.
Rusia menampik tuduhan tersebut, tetapi menuntut jaminan keamanan menyeluruh dari NATO dan Amerika Serikat.
"Tiongkok telah menyatakan keprihatinan yang kuat di Dewan Keamanan untuk melindungi integritas perbatasan dan kedaulatan negara," ujar Thomas-Greenfield.
"Ini persis apa yang dilakukan Rusia, mereka mengancam integritas perbatasan, jadi bagi Tiongkok untuk menyampaikan pesan itu akan sangat penting," imbuhnya.
Baca juga: Ketegangan Rusia-Ukraina Pengaruhi Harga Minyak Mentah Indonesia
Tiongkok, Amerika Serikat dan Rusia adalah tiga dari lima anggota tetap Dewan Keamanan PBB, dengan Inggris dan Prancis menjadi dua sisanya.
Duta Besar Tiongkok untuk PBB Zhang Jun,dengan cepat menanggapi komentar Thomas-Greenfield di Twitter.
"Pesan kami konsisten dan jelas, selesaikan perbedaan apa pun melalui diplomasi," katanya dalam tweet.
"Berhenti meningkatkan ketegangan," tulis Zhang tanpa menyebut siapa pun secara khusus.
"Kekhawatiran keamanan Rusia harus ditangani secara serius”.
Setelah pertemuan yang menegangkan pada akhir Januari yang diserukan oleh Amerika Serikat, Dewan Keamanan PBB akan bertemu lagi di Ukraina minggu depan.
Pertemuan minggu depan diinisiadi oleh Rusia, yang ingin membahas implementasi Kesepakatan Minsk di Ukraina yang ditandatangani pada tahun 2015.(France24/OL-5)
PENEMBAKAN warga negara Amerika Serikat oleh Agen Patroli Perbatasan di Minneapolis kembali memicu kemarahan publik.
Kremlin sebut Uni Eropa inkompeten dan tolak dialog dengan Kaja Kallas terkait perang Ukraina. Moskow pilih jalur komunikasi langsung dengan AS tanpa melibatkan UE.
Presiden Zelenskyy menyatakan dokumen jaminan keamanan AS-Ukraina siap diteken usai pertemuan trilateral di Abu Dhabi. Isu teritorial masih jadi ganjalan utama.
Israel setuju buka terbatas Gerbang Rafah untuk pejalan kaki sesuai rencana AS, dengan syarat Hamas kembalikan semua sandera dan hasil inspeksi keamanan ketat.
Badai musim dingin dahsyat melumpuhkan Amerika Serikat. Jutaan warga kehilangan listrik, ribuan penerbangan batal, dan suhu ekstrem picu peringatan bahaya jiwa.
Perundingan damai Ukraina-Rusia di Abu Dhabi, Emirat Arab, berakhir tanpa kesepakatan di tengah serangan masif rudal Rusia ke Kyiv yang memutus listrik 1,2 juta rumah warga.
Kremlin sebut Uni Eropa inkompeten dan tolak dialog dengan Kaja Kallas terkait perang Ukraina. Moskow pilih jalur komunikasi langsung dengan AS tanpa melibatkan UE.
Perundingan damai Ukraina-Rusia di Abu Dhabi, Emirat Arab, berakhir tanpa kesepakatan di tengah serangan masif rudal Rusia ke Kyiv yang memutus listrik 1,2 juta rumah warga.
Amerika Serikat menilai Rusia dan Ukraina mencatat kemajuan penting setelah sepakat melanjutkan perundingan damai langsung di Abu Dhabi, meski konflik dan perbedaan utama masih membayangi.
Serangan besar Rusia menghantam Kyiv dan Kharkiv, menewaskan satu orang dan melukai sedikitnya 23 lainnya. Serangan drone dan rudal terjadi di tengah upaya diplomasi damai.
Jet tempur Jepang cegat pengebom nuklir Rusia Tu-95MS di Laut Jepang. Ketegangan meningkat di tengah sengketa Kepulauan Kuril dan penguatan aliansi militer AS-Jepang.
Ia menjelaskan bahwa gempabumi tektonik tersebut terjadi pada 22 Januari 2026 pukul 19.42 WIB berdasarkan hasil analisis parameter terkini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved