Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Kemanjuran CoronaVac 50-90% dalam Uji Coba di Brasil

Nur Aivanni
26/12/2020 19:44
Kemanjuran CoronaVac 50-90% dalam Uji Coba di Brasil
Ilustrasi vaksin(Ilustrasi)

VAKSIN covid-19 CoronaVac yang dikembangkan oleh Sinovac Biotech Ltd Tiongkok menunjukkan kemanjuran antara 50-90% dalam uji coba di Brasil. Hal itu disampaikan sekretaris kesehatan negara bagian Sao Paulo.

Sekretaris Kesehatan Jean Gorinchteyn mengatakan hasil uji coba di Brasil diketahui secara eksklusif oleh pusat penelitian biomedis Butantan Institute, yang memiliki perjanjian dengan Sinovac untuk memproduksi vaksin tersebut.

Dalam wawancara dengan radio CBN yang disiarkan pada Kamis, Gorinchteyn mengatakan uji coba pertama menunjukkan kemanjuran di atas 50%, minimum yang disyaratkan oleh regulator kesehatan Brasil Anvisa, dan di bawah 90%.

Atas permintaan Sinovac, kata Gorinchteyn, Departemen Kesehatan Sao Paulo belum menerima hasil uji coba lengkap dari pembuat obat Tiongkok tersebut. Dia pun mengatakan perusahaan akan meninjau data sebelum mengumumkan hasil akhir.

Baca juga: Uji Klinis Fase 3 Sinovac di Brasil Selesai Dan Diklaim Manjur

Butantan akan mengungkapkan hasil uji coba dalam kurun waktu hingga 15 hari atau pada 7 Januari.

Kementerian Kesehatan Brasil mengatakan negara di Amerika Selatan itu telah mencatat 7.448.560 kasus virus korona yang dikonfirmasi dan 190.488 kematian akibat covid-19.

Pada Rabu (23/12), Butantan telah menolak untuk menentukan tingkat kemanjuran dari uji coba dengan 13.000 sukarelawan, dengan menyebut kewajiban kontrak dengan Sinovac. Itu kemudian menimbulkan pertanyaan tentang transparansi.

Vaksin CoronaVac menunjukkan kemanjuran 91,25% di Turki, menurut pengumuman pada Kamis dari data sementara dari uji coba tahap akhir di negara tersebut.(Malay Mail/OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya