Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBUAH pesawat angkasa luar Tiongkok, Kamis (3/12), bertolak dari permukaan Bulan untuk kembali ke Bumi dalam misi ambisius membawa sampel Bulan pertama dalam tempo empat dekade.
Beijing tengah berusaha mengejar ketertinggalan dari Amerika Serikat (AS) dan Rusia dalam misi luar angkasa.
Pesawat Chang'e-5, dinamai dari nama Dewi Bulan Tiongkok, meninggalkan Bulan pada pukul 23.10 waktu setempat.
Sebuah modul yang membawa batuan dan tanah Bulan diterbangkan ke orbit menggunakan mesin dorong yang kuat, ujar seorang pejabat yang mengatakan misi itu mendarat di Bulan pada Selasa (1/12).
Baca juga: Pesawat Luar Angkasa Tiongkok Sukses Mendarat di Bulan
Modul itu kini harus menjalani operasi rumit untuk bersatu dengan bagian pesawat yang akan membawa spesimen itu kembali ke Bumi.
Ilmuwan berharap sampel itu bisa membantu mereka mempelajari mengenai awal mula Bulan, pembentukannya, dan aktivitas vulkanik di permukaan satelit Bumi itu.
Jika perjalanan pulang berjalan lancar, Tiongkok akan menjadi negara ketiga yang membawa sampel dari Bulan kembali ke Bumi setelah AS dan Uni Soviet pada 1960-an dan 1970-an.
Ini merupakan upaya pertama mengambil sampel dari Bulan sejak Misi Luna 24 yang dilakukan Uni Soviet pada 1976.
Pesawat Tiongkok itu ditugaskan membawa pulang 2 kilogram material dari kawasan Bulan yang dikenal sebagai Oceanus Procellarum atau Samudera Badai.
Xinhau melaporkan modul itu mengumpulkan sampel di permukaan Bulan selama 19 jam. (AFP/OL-1)
Honor meluncurkan Honor 500 Pro Molly edisi ulang tahun ke-20 hasil kolaborasi dengan Pop Mart. Smartphone edisi terbatas ini hadir dengan desain eksklusif, kamera 200MP, dan baterai 8.000mAh.
SEBUAH ledakan hebat mengguncang pabrik baja di wilayah utara Tiongkok pada Minggu (18/1), menewaskan sedikitnya dua orang. Insiden tersebut juga menyebabkan puluhan orang terluka.
Ledakan besar terjadi di pabrik baja Baogang United Steel, Mongolia Dalam, Tiongkok. Dua orang tewas, 84 luka-luka, dan 5 orang masih dinyatakan hilang.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney dan Presiden Xi Jinping umumkan kemitraan strategis baru. Upaya Kanada kurangi ketergantungan pada AS di tengah perang tarif Trump.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney bertemu Presiden Xi Jinping di Beijing. Kunjungan pertama dalam 8 tahun ini menjadi titik balik hubungan kedua negara.
RUSIA dan Tiongkok siap mendukung Iran yang dilanda protes dan diancam oleh Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Namun, dukungan itu akan berkurang jika AS melakukan aksi militer.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved