Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Kesehatan Denmark mengumumkan bahwa strain baru novel coronavirus yang berasal dari peternakan cerpelai di Denmark kemungkinan besar telah lenyap. Pernyataan ini dikeluarkan di tengah kekhawatiran masyarakat bahwa strain baru tersebut dapat membahayakan vaksin covid-19.
“Tidak ada lagi kasus varian cerpelai dengan kluster 5 yang terdeteksi sejak 15 September. Itulah sebabnya Institut Serum Negara menilai bahwa varian ini kemungkinan besar telah punah,” kata pihak Kementerian dalam sebuah pernyataan.
Dua minggu lalu, Denmark memerintahkan semua cerpelai yang dibudidayakan di seluruh negeri dimusnahkan untuk mencegah meluasnya wabah covid-19 di peternakan. Situasi ini diperburuk dengan penemuan varian yang telah bermutasi, yang menurut pihak berwenang menunjukkan berkurangnya sensitivitas terhadap antibodi.
Pada Rabu lslu, Menteri Pangan dan Pertanian negara Nordik itu mengundurkan diri, menyusul pengakuan pemerintah bahwa mereka tidak memiliki dasar hukum yang tepat di balik perintah pemusnahan tersebut, sehingga berpotensi melanggar konstitusi.
Baca juga : Vaksin Covid-19 AstraZeneca Beri Respon Imun Kuat pada Lansia
Partai-partai oposisi di Denmark meminta Perdana Menteri Mette Frederiksen untuk ikut mundur, dengan mengatakan bahwa dia juga bertanggung jawab. Frederiksen telah meminta maaf secara terbuka, tetapi mempertahankan keputusan untuk menyisihkan semua cerpelai itu masuk akal dan berdasarkan penilaian oleh otoritas kesehatan.
Berdasarkan peningkatan jumlah infeksi di bagian utara Denmark, rumah bagi sebagian besar peternakan cerpelai, Kementerian Kesehatan juga mengumumkan akan melonggarkan pembatasan yang diberlakukan dua minggu lalu.
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), cerpelai telah menunjukkan kerentanan tertentu terhadap infeksi dari virus SARS-CoV-2. Masalah ini dipicu oleh fakta bahwa cerpelai dikembangbiakkan dalam jumlah besar dan hidup berdekatan. CNA/OL-7)
Melihat ancaman besar terhadap keberlanjutan layanan kesehatan dasar, dr. Harmeni mendirikan Symptomedic, platform telemedisin dan layanan pengantaran obat.
ANCAMAN kesehatan global kembali muncul dari Tiongkok. Setelah virus corona yang menyebabkan pandemi covid-19, kali ini virus baru influenza D (IDV) ditemukan.
Sengketa gaji Cristiano Ronaldo dengan Juventus terkait penundaan pembayaran saat pandemi covid-19 masih berlanjut. Putusan arbitrase dijadwalkan 12 Januari 2026.
Teknologi vaksin mRNA, yang pernah menyelamatkan dunia dari pandemi covid-19, kini menghadapi ancaman.
Menteri Kesahatan AS Robert F. Kennedy Jr. membuat gebrakan besar dengan mencabut kontrak dan membatalkan pendanaan proyek vaksin berbasis teknologi mRNA, termasuk untuk covid-19.
Studi Nature Communications ungkap pandemi Covid-19 mempercepat penuaan otak rata-rata 5,5 bulan, meski tanpa infeksi. Siapa yang paling terdampak?
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved