Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Kasus Baru Covid-19 Palestina Capai 520 Kasus

Antara
30/7/2020 21:20
Kasus Baru Covid-19 Palestina Capai 520 Kasus
Warga Palestina, mengadakan protes di Kota Nablus.(AFP )

Palestina mencatat 520 kasus baru virus Korona pada Rabu (29/7), sehingga menambah total menjadi 14.458 kasus, menurut Kementerian Kesehatan Palestina.

Berdasarkan keterangan pihak terkait, terdapat satu kematian baru akibat virus mematikan tersebut.

Seluruh 520 infeksi baru dilaporkan di Tepi Barat dan Yerusalem Timur selama 24 jam terakhir, demikian pernyataaan kementerian.

Hingga kini Palestina mengonfirmasi 6.107 kasus virus corona dengan 82 kematian, menurut pernyataan.

Peningkatan kasus covid-19 di wilayah Tepi Barat dikhawatirkan akan sulit diatasi,

Petugas medis mengatakan, kondisi warga di wilayah itu akan semakin memburuk karena otoritas Palestina dan Israel yang diharapkan bekerja sama untuk memerangi pandemi justru bersitegang menyongsong rencana aneksasi Tepi Barat, yang ditentang banyak negara. (OL-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya