Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMIMPIN Korea Utara (Korut) Kim Jong Un, Selasa (28/7), mengatakan keberadaan senjata nuklir membuat negara itu aman. Hal itu berarti Kim menegaskan tidak akan menghapuskan senjata nuklir milik Pyongyang.
Kim mengatakan hal itu saat berbicara di hadapan para veteran dalam peringatan 67 tahun kesepakatan gencatan senjata yang mengakhiri Perang Korea.
Sekitar 3 juta warga Korea tewas dalam konflik selama tiga tahun yang hanya berakhir dengan kesepakatan gencatan senjata. Tidak adanya kesepakatan damai antara Korut dan Korea Selatan (Korsel) berarti kedua negara secara teknis masih berperang.
Baca juga: AS dan Australia Jajaki Front Bersama Lawan Tiongkok
"Berkat senjata nuklir kita yang bisa diandalkan, tidak ada lagi kata-kata perang di tanah ini," ungkap Kim seperti dilansir kantor berita Korut KCNA.
"Keamanan nasional dan masa depan kita telah terjamin selamanya," imbuhnya.
Pyongyang bersikeras mereka butuh senjata nuklir untuk mencegah kemungkinan invasi Amerika Serikat (AS).
Korut telah selama puluhan tahun mengembangkan senjata nuklir yang menyebabkan mereka terisolasi dari dunia internasional dan menjadi sasaran sanksi dari Dewan Keamanan PBB. (AFP/OL-1)
TIONGKOK menolak usulan Presiden Donald Trump untuk perundingan pengendalian senjata nuklir sebagai tidak masuk akal. Apa alasannya?
PERLOMBAAN nuklir baru dimulai. Kini AS harus bersiap menghadapi dua pesaing sekaligus di saat kehilangan keunggulan industri dan ekonominya.
Di Xinjiang barat jauh, citra satelit dan analisis ahli menunjukkan bahwa Tiongkok dengan cepat memperluas lokasi uji coba nuklir bersejarah.
Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan keberhasilan uji coba rudal jelajah bertenaga nuklir Burevestnik, di tengah meningkatnya serangan udara di Ukraina.
Presiden Korea Selatan Lee Jae Myung menyatakan siap mendukung kesepakatan Donald Trump dan Kim Jong Un terkait pembekuan produksi senjata nuklir Korea Utara.
Peimpin Korea Utara, Kim Jong Un, serukan percepatan perluasan kemampuan senjata nuklir di negaranya.
Pemimpin Korut Kim Jong-un memecat Wakil Perdana Menteri Yang Sung-ho secara langsung karena dinilai tidak bertanggung jawab dalam proyek modernisasi pabrik mesin.
Kim Jong-un pantau uji rudal hipersonik 1.000km di Laut Timur. Aksi ini respons atas krisis global & penguatan nuklir Pyongyang hadapi ancaman AS serta sekutu.
KOREA Utara (Korut) mengumumkan telah melakukan uji coba rudal hipersonik pada Minggu (4/1).
Kim Jong-un meninjau industri pertahanan Korea Utara dan memerintahkan perluasan produksi rudal serta peluru kendali menjelang Kongres Partai tahun depan.
PERLOMBAAN senjata antara Korea Utara dan Korea Selatan kian mendalam ke bawah laut. Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mengunjungi pabrik kapal selam nuklir, Kamis (25/12).
KOREA Utara kembali memicu perhatian internasional setelah merilis foto-foto terbaru yang diklaim menampilkan kapal selam bertenaga nuklir pertamanya, Kamis (25/12).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved