Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Pesawat AS Jatuh di Georgia, Satu Keluarga Tewas

Haufan Hasyim Salengke
07/6/2020 15:20
Pesawat AS Jatuh di Georgia, Satu Keluarga Tewas
Ilustrasi(MI/Seno)

LIMA anggota dari keluarga yang sama tewas dalam kecelakaan pesawat di Georgia, menurut media setempat, kemarin.

Pilot dan pemilik pesawat, Larry Ray Pruitt, istri dan tiga anaknya tewas dalam kecelakaan itu, kata para pejabat.

Keluarga itu sedang melakukan perjalanan ke permakaman di Negara Bagian Indiana dengan pesawat turboprop bermesin ganda Piper 31T, lapor Anadolu Agency.

Baca juga :Aksi Protes Kematian George Floyd Menyebar ke Berbagai Negara

“Apakah itu pesawat?" kata seorang perempuan, terengah-engah ketika pesawat, tampak terbakar, meluncur ke tanah, menurut rekaman dari Fox 5 di Atlanta.

Para pekerja darurat menemukan puing-puing terbakar ketika mereka tiba.

Administrasi Penerbangan Federal mulai menyelidiki insiden tersebut Sabtu pagi. (Bernama/NYT/OL-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Baharman
Berita Lainnya