Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
STRES adalah reaksi tubuh dan pikiran terhadap tekanan, tuntutan, atau perubahan lingkungan yang dirasakan sebagai ancaman atau tantangan.
Stres bisa bersifat fisik, emosional, atau psikologis, tergantung pada situasi yang dihadapi. Dalam dosis kecil, stres bisa memotivasi, tapi jika berlebihan atau berkepanjangan, dapat berdampak buruk pada kesehatan.
Aktivitas fisik seperti jalan cepat, lari, yoga, atau senam bisa mengurangi hormon stres dan meningkatkan endorfin, membuat tubuh lebih rileks.
Tidur minimal 7 sampai 8 jam per malam membantu tubuh dan otak pulih, memperbaiki mood, dan menurunkan kecemasan.
Luangkan beberapa menit setiap hari untuk meditasi atau teknik pernapasan dalam, membantu menenangkan pikiran dan menurunkan tekanan darah.
Buat jadwal harian, prioritaskan tugas, dan hindari menunda pekerjaan agar tidak menumpuk dan menimbulkan stres.
Batasi konsumsi kopi, gula, dan alkohol yang dapat meningkatkan kecemasan dan gangguan tidur.
Berbagi masalah dengan teman, keluarga, atau konselor dapat mengurangi beban pikiran dan memberi perspektif baru.
Menekuni hobi atau aktivitas kreatif seperti membaca, melukis, atau mendengarkan musik bisa melepaskan stres dan meningkatkan rasa bahagia.
Nutrisi yang baik membantu menstabilkan suasana hati dan energi tubuh sehingga lebih siap menghadapi tekanan.
Fokus pada hal yang bisa dikontrol, syukuri hal kecil, dan latih kesadaran saat ini untuk mengurangi pikiran negatif dan cemas berlebihan.
Stres bisa dikendalikan dengan kombinasi olahraga, tidur cukup, hobi, dukungan sosial, dan pola hidup sehat. Kuncinya adalah konsistensi dan mengenali tanda-tanda stres sejak awal. (Z-4)
Sumber: alodokter, halodoc
Sekitar 85,1% responden mengaitkan stres dengan kesulitan dalam kesehatan usus, sementara kebiasaan makan yang tidak teratur juga turut memperburuk kondisi.
Inovasi ini dirancang khusus untuk membantu menurunkan stres psikologis pada penderita hipertensi, sebuah faktor yang sering terabaikan dalam penanganan tekanan darah tinggi.
Makanan sehat dan sederhana seperti pisang, oatmeal, ikan, dan sayuran hijau terbukti membantu meredakan stres secara alami dan menenangkan pikiran.
Terdapat lima makanan sehat yang dapat melawan stres.
Burnout menjadi salah satu masalah kesehatan mental pada pekerja kantoran yang semakin sering terjadi. Kondisi ini tidak muncul secara tiba-tiba.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved