Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBUAH inisiatif sosial dilakukan dengan menggelar kegiatan berbagi lunch box kepada 600 warga yang hadir di Istana Negara, Jakarta, untuk meramaikan peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia, pada Sabtu (17/8) ini.
Pendiri Diesel One Solidarity sebagai pelaksana inisiatif tersebut Dicky Yohanes menyampaikan aksi itu sebagai wujud nyata kepedulian Diesel One Solidarity dalam mendukung masyarakat dan merayakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia.
Dalam hal ini, kata Dicky, pihaknya bekerja sama dengan Babinsa Gambir untuk memastikan distribusi berjalan lancar dan tepat sasaran.
Ia menjelaskan kegiatan ini juga menunjukkan komitmen kuat Diesel One Solidarity dalam menjalankan nilai kemanusiaan dan solidaritas sosial.
Pasalnya, aksi ini tidak hanya memberikan bantuan materi, tetapi juga menyebarkan semangat kebersamaan dan gotong royong sebagai jiwa bangsa Indonesia.
Baca juga : Dengan Penghematan Saja, sudah Menerapkan Praktik ESG lho!
“Kami berharap aksi kecil ini dapat memberikan kebahagiaan bagi mereka yang hadir di Istana Negara Jakarta dalam perayaan kemerdekaan. Semoga semangat kemerdekaan terus hidup dalam tiap tindakan kita dan bersama-sama kita dapat membangun Indonesia lebih baik,” ujar Dicky.
Managing Director Diesel One Solidarity Ayuningtyas Widari R yang ikut membagikan lunch box menambahkan kegiatan ini sejalan dengan tujuan-tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs), terutama dalam mendukung pencapaian SDG 2 (Tanpa Kelaparan) dengan memastikan akses pangan bagi masyarakat yang membutuhkan.
Selain itu, melalui aksi solidaritas ini, Diesel One Solidarity turut berkontribusi dalam mendukung SDG 10 (Mengurangi Kesenjangan) dengan memberikan perhatian kepada kelompok masyarakat yang mungkin kurang mendapatkan akses dan kesempatan sama.
"Kami berharap kegiatan seperti ini terus diadakan dan jadi inspirasi bagi masyarakat untuk selalu saling membantu dan bekerja sama dalam membangun Indonesia lebih adil dan sejahtera," pungkas Ayuningtyas.
Diesel One Solidarity merupakan sebuah inisiatif sosial dari Yayasan Solidaritas Kawula Muda dan Yayasan Diesel Utama Solidaritas yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial. Dengan visi untuk menciptakan perubahan positif di masyarakat, Diesel One Solidarity menjalankan berbagai program yang mendukung kesejahteraan masyarakat dan keberlanjutan lingkungan, sejalan dengan prinsip-prinsip SDGs. (H-2)
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40 Ribu Ton untuk Perkuat Produksi Pupuk NPK
Peneliti ciptakan alat 'Stomata In-Sight' untuk mengamati pori-pori daun saat bernapas. Teknologi ini diharapkan mampu menciptakan tanaman yang lebih hemat air.
PEMERINTAH Kabupaten Pati secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) hibah tanah seluas 5,2 hektare kepada Perum Bulog.
Keberhasilan program MBG sangat ditentukan sinergi lintas sektor, mulai dari pemerintah, dunia usaha, legislatif, hingga akademisi.
Pemkab Sumedang membantu penyediaan alat dan mesin pertanian (alsintan), benih dan perbaikan irigasi.
Studi terbaru mengungkap fenomena sinkronisasi krisis air global akibat siklus El Niño-La Niña. Bagaimana dampaknya terhadap ketersediaan pangan dunia?
Sebagai agenda pembangunan global, SDGs diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan manusia secara menyeluruh dan berkelanjutan melalui aksi-aksi terukur di lapangan.
Filantropi berperan penting memperkuat UMK dan ekonomi rakyat lewat pendanaan, pendampingan, dan kolaborasi demi pembangunan berkelanjutan dan inklusif.
Di tengah upaya pembangunan SDGs, muncul pertanyaan penting mengenai bagaimana sumber daya dapat dimobilisasi untuk menutup kesenjangan pembangunan
Corporate Forum for Community Development (CFCD) menggelar Penganugerahan Indonesia CSR Award (ICA) ke-12 dan Indonesia SDGs Award (ISDA) ke-10 Tahun 2025.
UMJ mewisuda 1.558 lulusan pada Periode II Tahun 2025, menegaskan komitmen pendidikan inklusif, riset berbasis SDGs, dan kesiapan menghadapi transformasi digital.
Melalui penghargaan ini, komitmen Sido Muncul dalam memperkuat praktik pembangunan berkelanjutan di lingkungan perusahaan semakin tidak bisa terbantahkan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved