Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
SITUS pemeringkat berbasis metrik independen, EduRank.org merilis pemeringkatan universitas untuk tahun 2023.
Universitas Nasional (Unas) berada pada peringkat ke-4 dari 53 universitas yang masuk pemeringkatan universitas di wilayah DKI Jakarta.
EduRank.org adalah lembaga pemeringkat universitas berbasis metrik independen. Terdapat 14.131 universitas dari 183 negara yang masuk daftar pemeringkatan lembaga ini.
Baca juga : Indofood Berikan Dana Riset kepada 70 Mahasiswa Terpilih
Dalam melakukan pemeringkatan, EduRank.org menggunakan basis data berpemilik dengan indeks 44.909.300 publikasi ilmiah dan 1.237.541.960 kutipan untuk memeringkat universitas dalam 246 topik penelitian.
Dalam pemeringkatan keseluruhan, EduRank.org juga menambahkan indikator keunggulan non-akademis dan popularitas alumni.
Tercatat pada Minggu (16/7/2023), EduRank.org melansir pemeringkatan universitas-universitas di dunia.
Baca juga : Komitmen Penelitian Berkualitas, Universitas BSI Raih Silver Winner
Sebanyak 100 universitas terbaik di Indonesia masuk pada pemeringkatan 2023 yang didasarkan dari hasil penelitian EduRank.org serta adanya keunggulan non-akademik dan pengaruh alumni.
Kepala Humas Unas Marsudi menjelaskan berdasarkan keterangan di situs EduRank, dinyatakan pemeringkatan ditentukan dengan menganalisis 843 ribu kutipan yang diterima 446 ribu publikasi akademik yang dibuat oleh 562 universitas di Indonesia, popularitas 552 alumni yang diakui, dan basis data referensi terbesar yang tersedia.
Di antara 100 universitas terbaik di Indonesia, terdapat 53 universitas yang berada di wilayah Jakarta masuk pemeringkatan EduRank.
Baca juga : Uhamka-Sofia University Akan Bangun Pusat Transformasi Bersama
"Kampus-kampus ini dinilai EduRank berdasarkan hasil penelitian, keunggulan non-akademik, dan pengaruh alumni," kata dia, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (17/7).
Ia menambahkan pemeringkatan ditentukan dengan menganalisis 28,8 ribu kutipan yang diterima oleh 17,9 ribu publikasi akademik yang dibuat 53 universitas dari Jakarta, popularitas 75 alumni yang diakui, dan basis data referensi terbesar yang tersedia.
Berikut 20 universitas swasta terbaik di wilayah DKI Jakarta yang dirangkum berdasarkan pemeringkatan di EduRank.org:
1. Universitas Bina Nusantara (Binus University), dengan peringkat nasional: 19
2. Universitas Mercu Buana dengan peringkat nasional: 43
3. Universitas Trisakti dengan peringkat nasional: 44
4. Universitas Nasional dengan peringkat nasional: 66
5. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya dengan peringkat nasional: 67
6. Universitas Kristen Indonesia dengan peringkat nasional: 72
7. Universitas Krisnadwipayana dengan peringkat nasional: 74
8. Universitas Bakrie dengan peringkat nasional: 79
9. Universitas Yarsi dengan peringkat nasional: 81
10. Universitas Persada Indonesia Y.A.I dengan peringkat nasional: 86
11. Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka dengan peringkat nasional: 99
12. Universitas Muhammadiyah Jakarta dengan pringkat nasional: 106
13. Universitas Pancasila dengan peringkat nasional: 115
14. Universitas Esa Unggul dengan pringkat nasional: 116
15. Universitas Al Azhar Indonesia dengan peringkat nasional: 126
16. Universitas Budi Luhur dengan peringkat nasional: 128
17. Universitas Paramadina dengan peringkat nasional: 140
18. Universitas Pertamina dengan peringkat nasional: 143
19. Universitas Prasetiya Mulya dengan peringkat nasional: 148
20. Universitas Bunda Mulia dengan peringkat nasional: 168 (RO/S-2)
WAKIL Rektor Bidang Mutu dan Kerja Sama Universitas Paramadina, Iin Mayasari, mengatakan bahwa perguruan tinggi sedang mengalami tekanan yang cukup tinggi karena tuntutan untuk publikasi.
Peningkatan kualitas pendidikan tinggi bisa dicapai antara lain dengan memperkuat kolaborasi riset.
Binus University meluncurkan program Beasiswa Binus untuk Nusantara untuk Tahun Akademik 2026/2027.
Penerapan TKA membutuhkan pengawasan juga pendampingan. Hal ini sebagai upaya menjamin objektivitas serta validitas hasil sekaligus meningkatkan kualitas pendidikan.
Unjaya menyelenggarakan kegiatan Penguatan Kelembagaan Melalui Sistem Penjaminan Mutu Internal dan Eksternal Perguruan Tinggi.
EKOSISTEM pendidikan tinggi perlu didorong agar lebih inklusif dalam berbagai aspek. Hal itu harus diwujudkan demi menciptakan perguruan tinggi yang inovatif dan berdaya saing.
UBM memperoleh Double Institutional Accreditations, taraf Nasional dan Internasional,
Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah (PTMA) meminta kepada pemerintah untuk tidak lagi menganaktirikan perguruan tinggi swasta dengan perguruan tinggi negeri.
Sebagian mahasiswa asing yakni para ekspatriat yang berkarier pada perusahaan-perusahaan di Cikarang dan Karawang dengan memanfaatkan kelas malam.
Unkris telah berhasil melahirkan tokoh-tokoh nasional yang banyak berkiprah di tengah masyarakat baik sebagai politisi, pejabat negara, prajurit, maupun wirausahawan.
Kegiatan Ormik diharapkan membuat mahasiswa baru mudah beradaptasi dengan lingkungan kampus Universitas BSI, memiliki sikap percaya diri dan optimistis meraih prestasi di kampus.
Aptisi Wilayah III Jakarta diharapkan dapat terus menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi serta terus mempersiapkan SDM yang mampu bersaing di dalam dan luar negeri.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved