Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) akan mengoperasikan Pelabuhan Ciwandan di Cilegon, Banten, pada saat arus mudik Lebaran 2023. Langkah ini untuk mengurai kepadatan di Pelabuhan Merak saat menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.
Berdasarkan hasil survei Kemenhub, pada lebaran tahun ini diprediksi puncak pergerakan di lintas penyeberangan Merak bakal mencapai lebih dari 42 ribu kendaraan. Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan dengan puncak arus kendaraan yang terjadi pada H-3 lebaran tahun lalu yang mencapai 37 ribu lebih kendaraan.
"Manajemen mudik tahun ini harus lebih baik dari tahun lalu. Khusus di penyeberangan akan digunakan Pelabuhan Ciwandan saat pelaksanaan arus mudik," ujar Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Hendro Sugiatno saat konferensi pers di Kemenhub, Senin (13/3).
Baca juga: Cara Daftar Mudik Gratis Kemenhub
Ia menuturkan akan disiapkan 12 kapal roll on-roll off (roro) dari Pelabuhan Ciwandan ke Bakauheni. Serta, tiga kapal besar dari Pelabuhan Ciwandan ke Pelabuhan Panjang, Lampung untuk arus mudik dan arus balik.
Tiga kapal besar itu berasal satu unit dari PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PELNI (Persero) dan dua kapal PT ALP Petro Industry. Total ada 15 unit kapal yang disiapkan dari Pelabuhan Ciwandan.
Baca juga: Arus Mudik di Pelabuhan Merak Diperkirakan Capai 42 Ribu Kendaraan
"Mudah-mudahan nanti di penyeberangan nanti dapat terbagi dengan baik," harap Hendro.
Ia menambahkan pemudik yang menggunakan sepeda motor juga akan diarahkan menyebrang dari Pelabuhan Ciwandan. Sehingga tidak terfokus di Pelabuhan Merak saja. (Ins/Z-7)
Kementerian Perhubungan (Kemenhu) menyediakan 75 unit bus untuk mengangkut 3.090 penumpang dan 2 unit truk untuk mengangkut 60 sepeda motor.
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) menyelenggarakan mudik gratis Natal dan Tahun Baru 2025/2026. Berikut link dan cara daftar mudik gratis natal dan tahun baru dari Kemenhub
Kemenhub menyiapkan kuota mudik gratis dengan total 33.039 penumpang dan 5.628 sepeda motor melalui moda darat, kereta api, dan laut pada periode libur Nataru.
Jenama produk kecantikan di bawah naungan ParagonCorp, Oh My Glam (OMG) sukses menggelar Program Mudik Gratis pada Lebaran lalu.
WAKIL Ketua MPR Abcandra Muhammad Akbar Supratman didampingi Wakil Bupati Donggala Taufik M Burhan, melepas ratusan santri usai libur Lebaran.
Sebagian mereka adalah para mahasiswa dan perantau pedagang kecil atau pekerja swasta. Dengan mendaftarkan diri ikut mudik gratis bisa menghemat biaya perjalanan atau ongkos angkutan.
KEMACETAN panjang kerap terjadi di lintasan penyeberangan Merak–Bakauheni, khususnya saat periode libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Selain pembagian dermaga penyeberangan, pemerintah juga menyiapkan delaying system atau rekayasa lalu lintas yang bertujuan untuk memperlambat kendaraan yang akan masuk ke dalam pelabuhan.
Dari kendaraan yang digunakan, ditemukan 40 box styrofoam berisi total 199.800 ekor BBL jenis Pasir dengan estimasi nilai kerugian negara yang berhasil diselamatkan mencapai Rp29,97 miliar.
Sesuai arahan dan perintah Presiden Prabowo Subianto, pelaksanaan mudik 2025 harus berjalan lebih baik dari 2024.
PT ASDP Indonesia Ferry memprediksi puncak arus mudik di Pelabuhan Merak, Banten, akan terjadi pada H-3 Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Menhub) Dudy Purwagandhi melakukan pengecekan ke Pelabuhan Indah Kiat, Merak, Banten, Sabtu (22/3) untuk melihat kesiapan mudik Pelabuhan Indah Kiat sebagai penyangga Pelabuhan Merak
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved