Minggu 05 Februari 2023, 17:21 WIB

Kemenkes Belum Menerima Info Perpanjangan Masa Berlaku Vaksin

Naufal Zuhdi | Humaniora
Kemenkes Belum Menerima Info Perpanjangan Masa Berlaku Vaksin

ANTARA
Penyuntikan vaksin Covid-19.

 

KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) sampai saat ini belum menerima informasi perpanjangan masa berlaku vaksin.

"Sampai saat ini kami belum menerima info dari Badan POM tentang adanya perpanjangan. Kalau valid pasti valid karena ada dasarnya," ucap Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan, dr. Siti Nadia Tarmizi saat dihubungi pada Minggu (5/2).

Baca juga: Meriahkan Imlek, QL Cosmetic Bagikan Kosmetik Gratis di 15 Kota

Nadia juga menjelaskan perpanjangan masa Expiration Date (ED) mungkin dilakukan apabila produsen menyampaikan data yang diperlukan ke 

"Memungkinkan ada perpanjangan masa ED vaksin covid jika produsen bisa menyampaikan data stabilitas yang diperlukan dan mengajukan ke Badan POM, jadi ada penilaian ilmiah," jelasnya.

Lanjut Nadia, ia menerangkan bahwa animo masyarakat untuk vaksin booster cukup rendah.

"Bisa dibilang rendah, sejak booster pertama karena laju penyuntikan hanya 10.000-30.000 per hari ini," lanjutnya.

Dahlia Devi, warga yang berdomisili di Tangerang Selatan sampai dengan hari ini mengaku belum disuntik booster sejak yang pertama.

"Alasan belum booster sampai saat ini karena dirinya masih belum berani. Soalnya waktu vaksin pertama dan kedua efeknya sakit hingga demam," ucapnya saat ditemui.

Sementara itu, warga domisili Cengkareng, Putra mengungkapkan bahwa dirinya juga belum melakukan vaksin booster.

"Sampai sekarang belum, karena tidak ada perintah dari perusahaan," katanya. (OL-6)

Baca Juga

MI/Amir MR.

Contoh Pidato Perpisahan Kelas 6 yang akan Dikenang

👤Joan Imanuella Hanna Pangemanan 🕔Selasa 06 Juni 2023, 14:21 WIB
Berikut beberapa pidato yang dapat menjadi inspirasi...
Ist/Harris Hotel Tebet Jakarta

Harris Hotel Tebet Jakarta Raih Penghargaan Tripadvisor Traveller’s Choice 2023

👤Media Indonesia 🕔Selasa 06 Juni 2023, 14:17 WIB
Penghargaan ini merupakan penghargaan bergengsi setiap properti dan diberikan kepada properti yang konsisten mendapatkan ulasan dan rating...
Youtube BMKG

Sejumlah Wilayah Masuki Musim Kemarau, BMKG: Siaga Karhutla dan Kekeringan

👤Atalya Puspa 🕔Selasa 06 Juni 2023, 13:50 WIB
BMKG memperingati Indonesia mulai memasuki musim kemarau. Sejumlah wilayah Indonesia diminta antisipasi potensi karhutla dan...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya