Headline
Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.
ANGKA kematian Covid-19 pada periode tiga minggu terakhir cenderung tinggi terutama di Pulau Jawa. Sesuai analisis data National All Record (NAR) ternyata pelaporan kasus kematian yang dilakukan daerah tidak bersifat real time melainkan akumulasi dari bulan-bulan sebelumnya.
Juru bicara vaksinasi Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi, mengakui hal tersebut bagian dari perbaikan data yang dilakukan pemerintah pusat dan daerah. Pihaknya terus melakukan evaluasi dan sinkronisasi data pusat dan daerah agar lebih efisien dan tepat.
"Kemenkes masih proses terus perbaikan data secepatnya agar selesai dilakukan daerah. Tapi data Covid-19 tetap bisa masuk dan kita update terus menerus per harinya," kata Nadia, di Jakarta, Kamis (12/8).
Kemenkes mengumpulkan data dari seluruh dinas kesehatan provinsi, kabupaten, dan kota. Perbaikan dan penyesuaian data sudah mulai dilakukan agar sinkronisasi data dapat berjalan.
Memang ada beberapa pada saat melaksanakan proses sinkronisasi data tersebut, ditemukan sejumlah kasus yang tidak sesuai antara data pusat dan data daerah.
Tenaga Ahli Kemenkes Panji Fortuna Hadisoemarto mengatakan, berdasarkan analisis data NAR Kemenkes, ditemukan pelaporan kasus kematian di daerah tidak bersifat real time dan merupakan akumulasi dari bulan-bulan sebelumnya.
Baca juga : PPKM Turunkan 56,9% Kasus Covid 19, Polri: Kedisiplinan Adalah Kunci
“NAR adalah sistem big data untuk pencatatan laboratorium dalam penanganan Covid-19 yang dikelola Kemkes,” kata Panji sebelumnya dalam keterangan pers, di Jakarta, Rabu (11/8).
Dia menyebutkan, berdasarkan laporan kasus Covid-19 pada 10 Agustus 2021, dari total 2.048 kematian dilaporkan, sebagian besar bukan angka kematian pada tanggal itu, melainkan seminggu sebelumnya.
Bahkan 10,7% di antaranya berasal dari kasus pasien positif yang sudah tercatat di NAR lebih 21 hari, tetapi baru terkonfirmasi dan dilaporkan bahwa pasien telah meninggal.
“Kota Bekasi, contohnya, laporan pada tanggal 10 Agustus 2021 dari sebanyak 397 angka kematian dilaporkan, 94% di antaranya bukan merupakan angka kematian pada hari tersebut, melainkan akumulasi dari Juli sebanyak 57% dan Juni dan sebelumnya sebanyak 37%. Lalu 6% sisanya merupakan rekapitulasi kematian di minggu pertama Agustus,” jelas Panji.
Contoh lain di Kalimantan Tengah. Sekitar 61% dari 70 angka kematian yang dilaporkan pada Selasa (10/8) adalah kasus aktif yang sudah lebih 21 hari, namun baru diperbarui statusnya. (OL-7)
Hingga saat ini, layanan tes HIV tersedia di 514 kabupaten/kota, layanan IMS di 504 kabupaten.
Dari 356 ribu ODHIV tersebut, sekitar 67 persen atau 239.819 orang sedang dalam pengobatan dan sekitar 55 persen atau 132.575 virusnya tersupresi.
Data Kementerian Kesehatan menunjukkan di periode 2024, ada lebih dari 4.500 kasus IMS pada rentang kelompok muda.
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) berencana melanjutkan wacana standardisasi kemasan rokok untuk seluruh bungkus rokok yang beredar di pasaran.
PENYAKIT hipertensi, diabetes melitus, hingga masalah gigi menjadi penyakit yang banyak ditemukan dalam program Cek Kesehatan Gratis (CKG).
Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur melakukan penyelidikan epidemiolog menyusul temuan 2 kasus covid-19 di provinsi tersebut.
Epidemiolog sekaligus peneliti Global Health Security, Dicky Budiman, mengatakan bahwa sebetulnya hal tersebut tidak mengagetkan karena covid-19 kini sudah menjadi endemi.
Berikut adalah 8 langkah pencegahan Covid-19 yang perlu diterapkan masyarakat untuk memutus rantai penularan virus:
KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) telah mengeluarkan Surat Edaran pada 28 Mei lalu mengenai kewaspadaan lonjakan covid-19.
KEMENTERIAN Kesehatan (Kemenkes) dalam Surat Edaran mengenai kewaspadaan lonjakan covid-19 menyebut varian dominan yang beredar di Indonesia adalah MB.1.1.
PENGURUS IAKMI dr Iqbal Mochtar mengatakan peningkatan kasus covid-19 di berbagai negara, termasuk Indonesia, saat ini belum sampai pada level mengkhawatirkan.
"Angka ini menunjukkan penurunan yang signifikan dibandingkan dengan puncak wabah tahun ini,"
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved