Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, Indonesia tergolong beruntung lantaran dapat mengakses jumlah vaksin dalam jumlah besar dari negara-negara lain. Pasalnya, beberapa negara di Eropa mengalami kesulitan untuk mendapatkan vaksin covid-19.
"Eropa paling struggle, karena dari sisi vaksin mereka menajdi yang tertinggal dari Inggris dan Amerika Serikat. Bahkan mereka sedang membuat regulasi pelarangan vaksin ke luar Eropa," imbuh Sri Mulyani dalam talk show Temu Stakeholder untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional secara virtual, Kamis (25/3).
"Austalia tidak bisa melakukan importasi vaksin, karena negara-negara Eropa juga kekurangan vaksin Covid-19. Beruntung bagi Indonesia diperbolehkan krdena dianggap sebagai negara berkembang. Ini sesuatu yang harus diwaspadai dari sisi vaksin dan gelombang 3 di Eropa," sambungnya.
Vaksinasi, merupakan opsi penting untuk mengungkit perekonomian, tidak saja di tingkat nasional, melainkan global. Bahkan, setelah isu vaksinasi berjalan, lembaga lembaga keuangan internasional mulai merevisi naik proyeksi pertumbuhan ekonomi dunia.
"Untuk dunia, setelah tahun lalu lembaga internasional merevisi ke bawah pertumbuhan ekonomi global, dan ditutup pada level -3,4%. Tahun ini seperti OECD merevisi ke atas, di 2021 diproyeksikan ekonomi dunia tumbuh 5,6%, IMF 5,5%. Dan ini akan kita lihat lagi, biasanya pada April atau Juni akan ada revisi lagi," terang Sri Muluyani.
Optimisme yang timbul akibat vaksinasi juga dimanfaatkan Indonesia untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi. Pemerintah mematok ekonomi Tanah Air akan tumbuh di kisaran 4,5% hingga 5,3% di 2021.
Namun optimisme itu juga dibarengi dengan peningkatan kewaspadaan dari pandemi covid-19. Karena vaksinasi tidak serta merta meniadakan virus itu. Untuk meminimalisasi ancaman pandemi, kata Sri Mulyani, Indonesia perlu cermat menyikapi dinamika yang ada.
"Kita harus wasapada dan disiplin protokol kesehatan, sehingga tidak muncul dilema antara rem dan gas, karena kalau jumlah covid naik, memaksa negara melakukan rem. Persis seperti yang terjadi di Eropa saat ini, semoga tidak di kita, kita berharap akselerasi terjadi," tuturnya. (Mir/OL-09)
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
(KPK) menduga uang kasus suap pajak turut mengalir ke oknum di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Anggota DPR RI menyebut kasus suap korupsi yang melibatkan pegawai Direktorat Jenderal Pajak harus menjadi momentum bagi Kementerian Keuangan melakukan bersih-bersih.
KPK melakukan penelusuran penerimaan uang suap ke pejabat di Ditjen Pajak.
Budi enggan memerinci sosok yang tengah dibidik oleh penyidik. KPK sedang mencari keterlibatan pihak lain yang diduga memiliki peran dalam pengurangan pajak ini.
Rudianto menilai tindakan tegas dari Aparat Penegak Hukum (APH) sangat krusial di tengah upaya Presiden Prabowo Subianto meningkatkan penerimaan negara.
Sri Mulyani dikenal luas sebagai salah satu Menteri Keuangan terbaik Indonesia dengan masa jabatan terlama, sekaligus sosok perempuan pertama yang menduduki posisi tersebut.
Posisi Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan berakhir pada 8 September 2025 setelah reshuffle Presiden Prabowo. Kepergiannya diwarnai kontroversi. Simak rangkuman isu yang mengemuka.
Blavatnik School of Government (BSG) Oxford menjadi sorotan. Kenali misi BSG, program prestisius Distinguished Public Service Fellow, serta deretan tokoh global yang pernah mengajar.
Sri Mulyani Indrawati resmi bergabung sebagai pengajar dalam program World Leaders Fellowship 2026 di Blavatnik School of Government, University of Oxford. Ini Profilnya.
Purbaya sudah membuka penyelewengan. Kini, menjadi tugas penegak hukum menindaklanjuti. Maukah mereka?
MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memotong anggaran transfer ke daerah (TKD) dan dinilai lebih baik dari Sri Mulyani
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved