Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan Senin (4/1) sejak pukul 01.27 WIB wilayah Morowali terjadi rentetan gempa tektonik. Tiga gempa diantaranya dirasakan oleh masyarakat dan satu gempa memicu kerusakan.
Gempa dirasakan pertama terjadi dengan magnitudo 3,5 terjadi pada pukul 01.27 WIB, episenter terletak pada koordinat 2,82 LS – 122,15 BT tepatnya di darat, pada jarak 4 km arah tenggara Bahodopi pada kedalaman 16 km, dirasakan dalam skala intensitas II MMI di Morowali.
Gempa dirasakan kedua memiliki magnitudo 4,9 terjadi pada pukul 02.13.59 WIB, episenter terletak pada koordinat 2,80 LS – 122,20 BT tepatnya di laut lepas pantai Morowali pada jarak 8 km arah timur Bahodopi pada kedalaman 10 km, dirasakan dalam skala intensitas V-VI MMI di Bohodopi, dan III MMI di Bungku. Guncangan gempa ini sangat kuat dan berpotensi merusak di wilayah Kecamatan Bohodopi.
Baca juga: Menko Airlangga: Vaksinasi Dijadwalkan Pekan Depan
Gempa dirasakan ketiga dengan magnitudo 3,6 terjadi pukul 03.32.13 WIB, lokasi episenter terletak pada koordinat 2,71 LS – 122,06 BT tepatnya di laut, lepas Pantai Morowali, jarak 21 km arah tenggara Bungku pada kedalaman 28 km.
Koordinator Bidang Mitigasi Gempa bumi dan Tsunami BMKG Daryono mengatakan hingga pukul 7.00 WIB hasil monitoring BMKG sudah mencatat sebanyak 8 rentetan aktivitas gempa dalam berbagai variasi magnitude dan kedalaman.
"Dengan memperhatikan sebaran lokasi episenter dan kedalaman gempa di Morowali ini tampak bahwa gempa ini diduga dipicu oleh aktivitas sesar aktif Segmen Geresa yang memiliki kecenderungan berarah Baratlaut-Tenggara," kata Daryono dalam keterangannya, Senin (4/1).
Berdasarkan data peta tingkat guncangan (shake map BMKG) menunjukkan bahwa gempa yang terjadi di wilayah Bungku, Siumbatu, Bahadopi di Morowali sejak pagi dini hari tadi dirasakan oleh masyarakat.
Bahkan dampak gempa ada yang paling kuat mencapai skala intensitas V hingga VI MMI yaitu gempa Bahodopi pada pukul 02.13 WIB dengan Magnitudo 4,9. Diskripsi guncangan ini bahwa gempa dirasakan oleh semua warga, orang tidur dapat terbangun, gerabah pecah, barang-barang terpelanting, dan terjadi kerusakan bangunan.
"Wilayah Bungku merupakan kawasan seismik aktif yang rawan gempa. Sejak 2012 sudah mulai terjadi peningkatan aktivitas kegempaan yang intensif," sebutnya.
Gempa dengan magnitudo 5,7 yang mengguncang Bungku pada 16 April 2012 merusak 8 rumah warga di 3 desa yaitu Desa Sakita, Desa Ipi dan Desa Bohoruru, menyebabkan beberapa warga menderita luka-luka.
Gempa merusak berikutnya terjadi pada 24 Mei 2017 dengan magnitudo 5,6. Gempa ini kembali merusak beberapa rumah warga di Desa Siumbatu, Bungku Selatan dan Desa Onepute, Bungku Timur, Kabupaten Morowali.
Dengan meningkatnya aktivitas kegempaan di wilayah Bungku dan Bahadopi sejak pagi dini hari tadi, kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tetap waspada. Masyarakat perlu memahami cara selamat saat terjadi gempa dan segera mencari perlindungan jika terjadi guncangan gempa kuat.
"Karena wilayah ini rawan gempa maka setiap bangunan yang dibangun harus mengacu aturan bangunan tahan gempa, guna mengurangi risiko, dan dapat selamat saat terjadi gempa kuat," tandasnya. (H-3)
Operasi ini bertujuan untuk memitigasi risiko bencana hidrometeorologi, seperti banjir dan tanah longsor.
Prakiraan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjadi dasar utama dalam setiap kebijakan operasional penyeberangan.
BMKG menyebutkan, sebagian besar wilayah Indonesia berpotensi mengalami cuaca berawan hingga berawan tebal pada hari ini.
Cuaca ekstrem yakni hujan lebat disertai angin kencang dan sambaran petir berpotensi di 17 daerah, sehingga diminta warga untuk waspada terhadap bencana hidrometeorologi.
Keputusan ini tidak terlepas dari prakiraan cuaca BMKG yang masih memprediksi intensitas hujan cukup tinggi dalam seminggu ke depan akibat cuaca ekstrem.
BMKG rilis peringatan dini cuaca Jakarta hari ini, Senin 26 Januari 2026. Cek titik rawan di sini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved