Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
WAKIL Presiden Ma’ruf Amin meminta masyarakat Indonesia lebih toleran terhadap perbedaan pandangan. Ma'ruf tidak mempersoalkan adanya perbedaan pendapat terhadap suatu hal yang masih diperdebatkan.
“Kita boleh tidak sependapat, tapi tidak boleh kita menghakimi,” ujar Wapres saat memberikan sambutan dalam Rakornas Ikatan Dai Indonesia di Istana Wapres, Senin (9/3).
Ma'ruf menilai maraknya aksi radikalisme yang bersifat negatif, disebabkan sikap intoleran dari kelompok maupun individu. Kelompok atau individu yang intoleran biasanya sangat fanatik, serta menganggap pandangan kelompok lain salah.
Baca juga: Menag Tekankan Toleransi Beragama
“Mereka ini biasanya menganggap orang lain salah, sesat, bahkan kafir. Akibatnya, sikap intoleran ini mengarah sikap yang radikal,” papar Ma'ruf.
Oleh karena itu, dia berharap para dai di Tanah Air membawa suasana damai dan kondusif melalui ceramah. Wapres juga meminta dakwah yang dibawakan para dai, tidak menggunakan ayat yang berkaitan perang.
“Karena kita kan tidak dalam susanan perang. Memang ada ayat perang, tapi dipakai dalam suasana perang,” pungkasnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan para dai seharusnya membawa pesan dakwah kepada masyarakat, ketimbang menghakimi pihak lain. “Pendakwah bukan hakim yang menghakimi dan memberi vonis,” tutup Ma'ruf.(OL-11)
KANTOR Kontras di Jalan Kramat II, Kwitang, Jakarta Pusat didatangi tiga orang tidak dikenal pada Minggu (16/3) dini hari, sekitar pukul 00.16 WIB
KETUA Komisi I DPR RI Utut Adianto menyikapi adanya kritik dan aksi protes yang disampaikan Koalisi Masyarakat Sipil, khususnya KontraS terhadap revisi UU TNI.
PENURUNAN skor dan peringkat Indonesia dalam indeks demokrasi 2024 yang dirilis Economist Intelligence Unit (EIU) menunjukkan adanya proses otoritarianisasi.
MENTERI Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai mengatakan Presiden Prabowo Subianto selama 100 hari menjabat tak mengekang kebebasan masyarakat sipil.
WAKIL Ketua Komisi II DPR RI, Aria mengungkapkan tantangan demokrasi Indonesia pada pemerintahan Prabowo ke depan semakin berat, khususnya dalam memulihkan integritas kelembagaan
Penyelenggaraan Pilkada yang inklusif menjadi jembatan bagi pemenuhan hak pilih bagi semua golongan.
GUBERNUR Jawa Barat Dedi Mulyadi menekankan pentingnya pemulihan harmoni sosial di tengah masyarakat Cidahu, Sukabumi, setelah insiden perusakan rumah yang diduga dijadikan tempat ibadah.
Tidak hanya karena secara geografis wilayahnya berbukit-bukit dengan ketinggian 760 meter di atas permukaan laut (mdpl), tetapi juga karena desa itu tak ubahnya Indonesia mini dengan beragam agama.
BUPATI Intan Jaya, Papua Tengah, Aner Maisini mengungkapkan Hari Raya Idul Adha merupakan momen untuk memperkuat solidaritas dan toleransi umat beragama.
"Setiap ada hari besar keagamaan, warga tanpa memandang keyakinan dan namanya berkumpul, saling pengucapan selamat," jelas Kepala Dusun Thekelan Agus Supriyo.
Dialog antaragama merupakan sarana yang sangat penting bagi mahasiswa untuk meningkatkan daya kritis, membangun hubungan antaragama yang baik dan bermakna.
Toleransi, katanya, adalah kata yang paling sering terdengar tapi terkadang bisa berbalik menjadi penyebab tindakan-tindakan intoleran.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved